KETIK, SURABAYA – Sebanyak 14.660 peserta mengikuti
Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT)
di Universitas Airlangga (Unair) peserta tersebut terhitung selama 9 hari.
Sejumlah 18 ruangan tersedia untuk memfasilitasi peserta melaksanakan tes UTBK yang akan terbagi menjadi 18 sesi.
Rektor Unair Prof Dr Mohammad Nasih MT Ak CA menuturkan, terjadi peningkatan jumlah peserta UTBK di Unair pada tahun ini, hingga menerima peserta mencapai 14 ribu.
“Jumlah ini meningkat dari tahun-tahun sebelumnya,” katanya setelah meninjau UTBK pada Rabu 23 April 2025.
Prof Nasih menyebut bahwa UTBK hari pertama kali ini berjalan secara lancar sesuai harapan. Mulai dari aspek sistem maupun keamanan, semua terjaga dengan baik.
“Unair memfasilitasi kegiatan ini dengan baik, sehingga keamanan juga lebih ketat. Sistem berjalan tidak ada masalah, dan semoga untuk sesi-sesi selanjutnya juga demikian,” ujarnya.
Untuk menjaga keamanan dan kondusifitas, Unair menyiapkan alas kaki khusus berupa sandal. Kebijakan ini menjadi bentuk komitmen UNAIR dalam menjaga fairness dan mengantisipasi adanya kecurangan di antara peserta.
“Sekarang ini semuanya sudah canggih. Seringkali ada orang-orang tidak bertanggung jawab yang akan mengganggu fairness ujian ini dengan menyimpan alat komunikasi dan sejenisnya yang tidak terdeteksi oleh metal detector,” tutur Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNAIR itu.
Kebijakan untuk menggunakan alas kaki khusus tersebut bukan semata-mata untuk kebersihan saja. Lebih dari itu, kebijakan tersebut menjadi bagian dari mitigasi risiko kecurangan dan ketidakadilan dalam pelaksanaan UTBK.
Dengan berbagai fasilitas penunjang yang Unair berikan, Prof Nasih berharap pelaksanaan UTBK di Unair dapat berjalan dengan lancar hingga hari terakhir.
“Semoga UTBK ini menjadi awal yang baik bagi putra-putri terbaik bangsa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” harapnya.(*)
14 Ribu Peserta Siap Ikuti UTBK SNBT Unair
23 April 2025 19:40 23 Apr 2025 19:40


Tags:
UTBK UTBK Unair snbt SNBT Unair Rektor Unair Universitas Airlangga SurabayaBaca Juga:
Program CFCI Surabaya Prioritaskan Peningkatan Perlindungan AnakBaca Juga:
Selesai Bayar Denda Rp 300 Ribu, Stan Es Krim Alkohol di Surabaya Diperbolehkan BukaBaca Juga:
Rektor Unusa Klaim 60 Persen Wisudawan Lulus Tepat WaktuBaca Juga:
Menggunakan Kursi Roda, Rizy Eka Saputra Gigih Hadapi SNBT Demi Masuk Informatika UBBaca Juga:
Super Ketat! UTBK Unair Gunakan Alat Detector Hingga Lepas SepatuBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

23 April 2025 20:15
Program CFCI Surabaya Prioritaskan Peningkatan Perlindungan Anak

23 April 2025 20:10
Selesai Bayar Denda Rp 300 Ribu, Stan Es Krim Alkohol di Surabaya Diperbolehkan Buka

23 April 2025 20:05
Pertanian Organik di Tengah Kota, Mahasiswa UPN Teliti Melon di Green House Masjid Al Akbar

23 April 2025 19:55
Rektor Unusa Klaim 60 Persen Wisudawan Lulus Tepat Waktu

23 April 2025 19:40
14 Ribu Peserta Siap Ikuti UTBK SNBT Unair

23 April 2025 19:30
Heboh Es Krim Beralkohol, Ternyata Franchise dari Bali

Trend Terkini

19 April 2025 20:46
Jangan Sampai Gagal Paham Sikapi Pemeriksaan Harda Kiswaya, Politisi Senior PPP DIY HM Yazid Angkat Bicara

18 April 2025 16:05
Pemkab Pemalang Salurkan Bantuan Traktor Siluman untuk Kelompok Tani

18 April 2025 13:01
Unisma Jadi Kampus Swasta Terbaik Se-Malang Raya Versi SINTA Kemendikbud

18 April 2025 21:15
Unik, Pria Nikah Usia 42 Tahun di Tuban Digendong Teman Setelah Akad Nikah

19 April 2025 15:39
Bupati dan Wabup Magetan Terpilih Belum Dilantik, Khofifah: Masih Menunggu Surat dari MK
Trend Terkini

19 April 2025 20:46
Jangan Sampai Gagal Paham Sikapi Pemeriksaan Harda Kiswaya, Politisi Senior PPP DIY HM Yazid Angkat Bicara

18 April 2025 16:05
Pemkab Pemalang Salurkan Bantuan Traktor Siluman untuk Kelompok Tani

18 April 2025 13:01
Unisma Jadi Kampus Swasta Terbaik Se-Malang Raya Versi SINTA Kemendikbud

18 April 2025 21:15
Unik, Pria Nikah Usia 42 Tahun di Tuban Digendong Teman Setelah Akad Nikah

19 April 2025 15:39
Bupati dan Wabup Magetan Terpilih Belum Dilantik, Khofifah: Masih Menunggu Surat dari MK

