Breaking News! Honda Resmi Berpisah dengan Marc Marquez

Jurnalis: M. Rifat
Editor: Mustopa

4 Oktober 2023 13:40 4 Okt 2023 13:40

Thumbnail Breaking News! Honda Resmi Berpisah dengan Marc Marquez Watermark Ketik
Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. (Foto: Instagram Marc Marquez)

KETIK, JAKARTA – Rumor itu akhirnya menjadi kenyataan. Honda Racing Corporation (HRC) resmi mengumumkan hengkangnya ikon mereka yakni pembalap utama tim itu dalam 11 tahun terakhir yakni Marc Marquez dari tim pabrikan Repsol Honda. Keduanya resmi berpisah pada akhir musim ini.

Pengumuman ini mereka rilis pada Rabu sore (4/10/2023), hanya beberapa hari setelah Marquez meraih podium ketiga pada GP Jepang di Sirkuit Motegi, Minggu (1/10/2023).

Kontrak terkini Marquez dengan HRC sebenarnya baru habis pada akhir musim 2024. Namun, usai musim-musim yang sulit, terutama keterpurukan performa RC213V musim ini, Marquez memang dikabarkan sudah tak sabar hengkang sejak awal tahun ini.

Perpisahan ini akhirnya disepakati setelah Marquez bertemu dengan para petinggi Honda dan HRC di Jepang.

Isu yang santer berhembus dia akan bergabung bersama adik kandungnya Alex Marquez di Gresini Racing yang menggunakan mesin Ducati.

"Di sisa satu tahun dalam kontrak empat tahun antara HRC dan Marc Marquez, kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kolaborasi pada akhir dari musim MotoGP 2023," tulis Honda dalam rilis resmi.

Foto Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. (Foto: IG Marc Marquez)Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. (Foto: IG Marc Marquez)

"Kedua pihak sepakat ini adalah keputusan terbaik untuk menuju target masing-masing pada masa mendatang. Ini sekaligus mengakhiri kolaborasi 11 tahun antara rider #93 (nomor motor Marquez) dengan Honda RC213V yang telah mewujudkan enam gelar dunia kelas premier MotoGP, lima Triple Crown, 59 kemenangan, 101 podium, dan 64 pole bersama," jelas Honda dalam rilis tersebut.

Honda juga menjelaskan di sisa akhir musim ini kedua pihak akan terus memberikan dukungan penuh mereka pada seri-seri tersisa pada musim MotoGP 2023. Termasuk pada balapan terdekat yakni GP Indonesia di sirkuit Mandalika pada 13-15 Oktober mendatang. (*)

Tombol Google News

Tags:

Mandalika MotoGP Marc Marquez Mario Aji Moto3