Cara Parkir yang Benar pada Mobil Matic

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Mustopa

27 Januari 2024 00:08 27 Jan 2024 00:08

Thumbnail Cara Parkir yang Benar pada Mobil Matic Watermark Ketik
Ilustrasi tuas transmisi mobil matic. (Foto: Pexels)

KETIK, JAKARTA – Banyak hal salah kaprah yang dilakukan oleh pengendara mobil matic, terutama saat memarkirkan kendaraan. Kebanyakan pengendara akan memposisikan tuas transmisi ke posisi P (Park) kemudian baru mengaktifkan rem parkir (rem tangan) saat ingin parkir.

Langkah yang banyak dilakukan tersebut dipandang kurang tepat karena dapat merusak komponen mobil terutama gear box. Hal ini terjadi karena saat parkir dengan cara tersebut ada potensi gear box harus menahan beban mobil karena menjadi tumpuan penahan gerak mobil ketika parkir. Padahal yang harusnya menahan beban adalah rem parkir.

Jika hal ini dilakukan terus menerus bukan tidak mungkin gear box menjadi rusak dan pengendara harus mengeluarkan banyak uang untuk melakukan perbaikan. Cara yang benar adalah saat sudah mendapatkan tempat parkir pengendara memindahkan tuas transmisi ke posisi N (Netral) terlebih dahulu, kemudian baru menarik rem parkir setelah itu baru posisikan transmisi ke P.

Cara ini lebih aman karena yang menjadi tumpuan dan menahan beban kendaraan adalah rem parkir. Dengan cara ini komponen mobil matic akan lebih aman dan awet. Selain terkait urusan parkir berikut ini kami juga berikan tips yang perlu dipahami oleh pengendara mobil matic.

1. Posisi transmisi saat parkir

Saat melakukan parkir kendaraan tuas transmisi harus pada posisi P. Saat ini beberapa mobil matic sudah dilengkapi oleh sensor khusus, sehingga mobil tidak akan menyala jika transmisi tidak dalam posisi P.

2. Selalu injak pedal rem saat menyalakan mesin

Hal ini merupakan tips yang sangat penting, yakni selalu injak rem saat akan menghidupkan mesin mobil matic. Hal ini sangat penting agar mobil tidak meloncat saat dinyalakan.

Hal ini karena beberapa mobil matic akan otomatis berjalan sendiri saat mesin dinyalakan. Selain itu sebelum menyalakan mesin pastikan transmisi berada pada posisi P atau N.

3. Jangan injak gas saat berhenti di tanjakan

Jika anda berada dalam suatu perjalanan dan kemudian harus berhenti di tanjakan usahakan tidak menginjak pedal gas untuk menahan mobil agar tidak mundur. Hal yang benar adalah jika berada di posisi tersebut langsung ubah transmisi pada posisi N kemudian tarik rem parkir.

4. Injak rem sebelum mundur

Jika ingin mengubah memindahkan tuas transmisi ke posisi gigi mundur atau R (Reverse) selalu injak rem terlebih dahulu. Begitu juga saat mengubah dari R ke D (Drive) selalu injak rem terlebih dahulu agar mobil tidak melompat.

5. Berhenti lama

Saat berhenti lama dalam posisi mesin menyala seperti menunggu lampu hijau, posisi lam tuas transmisi ke posisi M (Netral) kemudian tarik rem parkir untuk menjaga keamanan. Jangan tetap pada posisi transmisi D sembari menginjak pedal rem saat berhenti lama, hal ini bisa membuat rem cepat panas dan kemungkinan mobil melompat begitu rem dilepaskan.(*)

Tombol Google News

Tags:

otomotif mobil matic Transmisi rem parkir gear box Cara parkir