KETIK, BLITAR – Seorang pria lanjut usia asal Desa Gogodeso, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, ditemukan meninggal dunia di pinggir Sungai Brantas pada Minggu, 27 April 2025 siang. Korban diketahui bernama KSN (67), seorang petani setempat.
Kasubsi PIDM Sihumas Polres Blitar, Ipda Putut Siswahyudi, menjelaskan bahwa korban diduga meninggal akibat kelelahan saat mencari ikan di area sungai yang berlumpur.
“Peristiwa terjadi sekitar pukul 12.00 WIB di Dusun Serut, RT 01 RW 10, Desa Gogodeso. Saat itu korban sedang mencari ikan di pinggir Sungai Brantas, bertepatan dengan kegiatan flushing yang dilakukan oleh Jasa Tirta,” ujar Ipda Putut dalam keterangannya.
Menurut keterangan saksi di lokasi, KSN awalnya terlihat aktif mencari ikan selama kurang lebih 30 menit. Namun, kondisi medan yang berlumpur keras diduga membuat korban kelelahan. Saksi mata, Muhammad Farid Hidayat Putra (17) dan Mahfud Marzuki (53), melihat korban tiba-tiba jatuh dengan merangkul salah satu orang di depannya.
“Saksi sempat menolong dan menelentangkan korban di tanah, namun korban sudah dalam kondisi tidak bernyawa,” jelasnya.
Petugas dari Polsek Kanigoro, bersama tim medis dan unit Inafis Polres Blitar, segera mendatangi lokasi setelah menerima laporan warga. Setelah dilakukan pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Korban dipastikan meninggal dunia akibat kelelahan.
“Upaya di lokasi meliputi pemeriksaan korban dan saksi, serta koordinasi dengan tenaga medis. Tidak ada kerugian materi dalam peristiwa ini,” jelasnya.(*)