Dinkes Kabupaten Malang Bagikan Tips Sehat setelah Lebaran, Yuk Disimak

6 April 2025 09:00 6 Apr 2025 09:00

Thumbnail Dinkes Kabupaten Malang Bagikan Tips Sehat setelah Lebaran, Yuk Disimak Watermark Ketik
Banner Tips Sehat Setelah Lebaran Dinkes Kabupaten Malang. (Foto: Dinkes Kabupaten Malang)

KETIK, MALANG – Menjaga kesehatan usai puasa selama 1 bulan penuh menjadi hal yang patut diperhatikan. Jangan sampai kesehatan terganggu usai puasa. Menilik hal itu, Dinkes Kabupaten Malang membagikan tips sehat setelah Lebaran.

Tips sehat setelah lebaran ini bisa disimak, agar kesehatan tidak terganggu usai menjalani ibadah puasa. Terdapat beberapa faktor kesehatan terganggu usai berpuasa atau saat Lebaran.

Di antaranya tidak menjaga kesehatan, kurang memperhatikan asupan gizi, hingga makan berlebihan. Berikut tips sehat Lebaran yang dikeluarkan Dinkes Kabupaten Malang.

1. Usahakan Makan Satu Lauk

Sudah menjadi hal yang lumrah usai puasa atau saat Lebaran, langsung balas dendam makan aneka makanan. Mulai opor ayam, kare dan aneka makanan lezat lainnya.

Makan berlebihan kurang baik usai menjalani ibadah puasa. Maka dari itu, sebaiknya diusahakan makan satu lauk saja dan tidak berlebihan usai puasa.

2. Minum air putih 2 liter sehari

Meminum air putih rutin setiap hari menjadi kunci kesehatan di tubuh. Termasuk usai puasa, rutin meminum air putih harus dipertahankan. Minum air putih sehari sebanyak 2 liter mampu menjaga kondisi tubuh tetap sehat dan terhidrasi.

3. Jangan Mengkonsumsi Kue Lebaran Berlebih

Kue Lebaran memang memanjakan saat Hari Raya Idulfitri maupun Lebaran. Manisnya kue Lebaran, ternyata tidak semanis bagi kondisi kesehatan tubuh kita.
Terlebih yang memiliki penyakit diabetes tentunya mengkonsumsi kue Lebaran yang manis berbahaya bagi tubuh. Diimbau untuk mengkontrol atau tidak berlebihan mengkonsumsi kue Lebaran yang manis. Terutama bagi penderita diabetes.

4. Tetap Beraktivitas Olahraga

Biasanya usai Lebaran, malas berolahraga. Padahal olahraga itu penting dalam menjaga kebugaran tubuh. Serta meningkatkan hormon kebahagiaan dalam tubuh. Usahakan tetap olahraga usai Puasa atau saat Lebaran.

5. Istirahat yang Cukup

Sudah menjadi rahasia umum momen Lebaran banyak aktivitas mudik, belanja dan perjalanan pulang kampung halaman. Hal ini tentunya membuat waktu istirahat berkurang.

Istirahat yang cukup dalam hal ini diusahakan tidur 7 sehari usai Lebaran sangat membantu agar kebugaran dan kesehatan tubuh terjaga selalu. (*)

Tombol Google News

Tags:

#riyoyoan Dinkes Kabupaten Malang Kabupaten Malang Tips Sehat Setelah Lebaran lebaran