KETIK, JAKARTA – Artis kondang Ramzi akhirnya resmi dilantik sebagai Wakil Bupati Cianjur oleh Presiden Prabowo Subianto bersama dengan 481 pasang kepala daerah lainnya di Lapangan Monumen Nasional, Kamis 20 Februari 2025.
Rasa bahagia dan syukur tampak terpancar dari raut wajahnya. Ia meyakini jabatan yang diraih saat ini ada campur tangan Sang Pencipta.
Ramzi berhasil memenangkan Pilkada 2024 bersama sang Bupati, Muhammad Wahyu.
"Ya memang sudah takdirnya, Allah memberikan ini semua," ujar Ramzi di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Kamis 20 Februari 2024.
Momentum itu, Ia bersama Muhammad Wahyu kembali mengingat bagaimana perjuangan dan kerja keras yang dilakukan agar meraih simpati dari warga Kabupaten Cianjur. Terutama saat menjalani masa kampanye Pilkada serentak 2024 lalu.
Kini semua perjuangan tersebut terbayarkan. Ramzi resmi menyandang gelar sebagai Wakil Bupati Cianjur periode 2025-2030. Bersama Muhammad Wahyu, dirinya ingin bekerja maksimal demi kesejahteraan warga Kabupaten Cianjur.
"Kami merasakannya berdarah-darah pada saat kampanye. Semua sama, ini kan hanya diberikan takdir oleh Allah. Semua ikhtiarnya sama," kenang Ramzi.
Agar dekat dengan masyarakat dan dapat fokus menjalankan tugas, Ramzi akan tinggal menetap di Cianjur. Selain itu dirinya juga akan rehat dari dunia hiburan yang telah membesarkan namanya. Hal ini dilakukan agar dapat maksimal membantu Muhammad Wahyu sebagai Bupati Cianjur.
"Prioritas utama tetep membantu tugas bapak Bupati," tambah Ramzi.
Ramzi hanya bersedia tampil di televisi untuk memberikan keterangan dalam kapasitasnya sebagai Wakil Bupati Cianjur, setidaknya sampai lima tahun ke depan. Di luar itu, Ramzi bakal mewujudkan janji kampanyenya untuk mendedikasikan diri secara penuh demi kemajuan Cianjur.
"Kalau toh saya akhirnya harus tampil di TV, itu bukan atas nama saya, tapi atas nama Kabupaten Cianjur," pungkasnya. (*)