Hari Ini PDIP Kabupaten Kediri Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati di Pilkada 2024

Jurnalis: Isa Anshori
Editor: Muhammad Faizin

20 April 2024 01:56 20 Apr 2024 01:56

Thumbnail Hari Ini PDIP Kabupaten Kediri Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati di Pilkada 2024 Watermark Ketik
Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana saat acara HUT Kabupaten Kediri, (25/3/2024) di Pendopo Panjalu Jayati. (Foto : Humas Pemkab Kediri).

KETIK, KEDIRI – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri hari Sabtu (20/04/2024) ini mulai membuka penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati untuk Pilkada 2024 di Kabupaten Kediri. Pendaftaran itu akan dilakukan secara terbuka untuk seluruh elemen, baik internal maupun eksternal partai. 

"Untuk persiapan saat ini, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri akan membuka bakal calon bupati dan wakil bupati, pendaftaran mulai hari ini sekitar pukul 16.00 WIB usai rapat pleno internal partai di kantor," terang Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Murdi Hantoro saat dikonfirmasi, Sabtu (20/04/2024).

Proses pendaftaran tersebut menurut Murdi sesuai dengan surat DPP dan DPD PDIP tahun 2024 yakni tentang penjaringan bakal calon kepala daerah serentak pada Pilkada 2024. Selain itu Murdi menuturkan, PDIP membuka peluang untuk calon dari luar atau eksternal yang merupakan figur atau tokoh masyarakat di Kabupaten Kediri. 

"Kami sifatnya terbuka, dan untuk siapapun teman partai lain yang ingin bergabung kami siap menerima. Selain itu masyarakat dari setiap elemen juga bisa mendaftar," katanya. 

Meski begitu, DPC PDIP Kabupaten Kediri telah sepakat untuk menyatakan dukungannya kepada Hanindhito Himawan Pramana yang tak lain Bupati Kediri saat ini yang juga kader partai, gar kembali maju menjadi calon bupati periode 2024-2029 di Pilkada 2024 ini. Dukungan tersebut dilakukan usai mendengar masukan dari anak ranting PDI Perjuangan di wilayah Kabupaten Kediri.

Dari hasil penjaringan itu, menurut Murdi masyarakat Kediri puas akan kinerja saat anak politikus senior PDIP Pramono Anung itu, sejak menjadi bupati pada 2020 lalu. 

"Nanti kami akan mengusulkan mas Dhito, mengingat kemarin saat kami menerjunkan tim dari bawah tingkat ranting, masukan dari ranting itu Mas Dhito masih dicintai dan kinerjanya sangat diapresiasi oleh masyarakat," paparnya. 

Setelah proses penjaringan nama di Pilkada 2024 itu, selanjutnya hasil nama yang masuk akan direkap dan diusulkan ke DPP PDIP. Di sana nama tersebut akan diseleksi, siapa saja yang akan layak maju sebagai calon Bupati Kediri. Disinggung soal pasangan calon pendamping Mas Dhito, Murdi akan menyerahkan sepenuhnya kepada calon bupati terpilih dan pihak DPP PDIP. Pihaknya berharap, seluruh proses ini dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas serta dapat berkontribusi pada pembangunan wilayah Kabupaten Kediri serta kesejahteraan masyarakat. 

"Masalah wakil kami serahkan beliau (Mas Dhito-red) dan DPP PDIP, terserah yang terpenting antara bupati dan wakilnya kira-kira yang bisa selaras, harus ada keseimbangan dan berjalan berdampingan agar tidak pincang," ungkapnya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Pilkada Kediri 2024 Pilkada 2024 DPC PDIP Kabupaten Kediri penjaringan bupati ketik Kediri Kediri hari ini kediri Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Pramono Anung