KETIK, SITUBONDO – Ketua DPRD Situbondo Mahbub Junaidi meminta kepada Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Mbak Ulfiyah yang sudah dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Situbondo periode 2025-2030 mampu bertanggung jawab dalam melaksanakan amanah masyarakat, Sabtu 22 Februari 2025.
“Semoga amanah yang telah dipercayakan kepada Mas Rio dan Mbak Ulfi dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab, keikhlasan, dan dedikasi tinggi demi kemajuan, kemakmuran masyarakat dan mampu mengaplikasikan cepat dan tepat Situbondo Naik Kelas,” tegas Ketua DPRD Situbondo.
Lebih lanjut, Mahbub Junaidi mengatakan, masih banyak tugas menanti yang harus dilaksanakan oleh Bupati dan Wabup yang baru dilantik.
“Harapannya saya kepada mereka berdua agar segera melakukan langkah-langkah akseleratif untuk mewujudkan visi, misi maupun program prioritas yang dijanjikan semasa kampanye,” katanya.
Tak hanya itu yang disampaikan Mahbub Junaidi, namun dia menekan kepada Bupati dan Wakil Bupati Situbondo yang baru dilantik agar bergerak cepat dalam memajukan, memberdayakan dan memfasilitasi akses ekonomi untuk pelaku UMKM.
“Yang tak kalah pentingnya, yakni Bupati dan Wakil Bupati Situbondo segera bergerak cepat dalam pananganan pasca bencana yang terjadi beberapa waktu lalu. Sebab, rumah-rumah penduduk yang rusak total akibat di terjang banjir segera dicarikan solusinya,” pungkas Ketua DPRD Situbondo. (*)