Jatim Targetkan 19 Medali Emas di Peparpenas X

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Marno

26 Juli 2023 14:22 26 Jul 2023 14:22

Thumbnail Jatim Targetkan 19 Medali Emas di Peparpenas X Watermark Ketik
Rektor Universitas Jember Iwan Taruna (kiri) dan Kadispora Jatim M. Ali Kuncoro, Sabtu (15/7/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Jawa Timur akan menerjunkan 20 atlet pada Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) X yang akan digelar mulai 28 Juli hingga 8 Agustus 2023 di Palembang, Sumatra Selatan dengan menargetkan 19 medali emas.

Kepala Dispora Jawa Timur, Ali Kuncoro yakin wakil Jatim bisa memperoleh hasil baik dalam gelaran dua tahunan tersebut. 

"Target kami tidak terlalu tinggi, tapi saya yakin dengan atlet yang berangkat bisa memperoleh hasil maksimal di Palembang," ucap Ali Kuncoro, Rabu (26/7/2023).

Selain berisikan 20 atlet, kontingen asal Jatim juga terdiri dari 12 pelatih dan 5 ofisial yang akan terbang ke Palembang pada Jumat (28/7/2023) mendatang.

"Ini setelah dilakukan pemusatan latihan untuk atlet paralimpik yang akan bertanding," ucapnya.

Peparpenas X akan mempertandingkan 6 cabang olahraga (cabor) seperti renang, atletik, bulutangkis, catur, tenis meja, dan bochia. "Namun Jatim hanya ikut di lima cabor, karena cabor bochia kami belum memiliki olahraga tersebut," bebernya.

Ali berharap semua atlet yang ikut ajang dua tahunan itu memperoleh hasil maksimal. "Yang pasti semua atlet paralimpik bisa bermain lepas dan santai," ujarnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Paralimpik Pekan Paralimpik Pelajar Nasional X Pelembang Jawa timur Atlet Paralimpik Jatim