KSAD Pantau Penanganan Karhutla di Provinsi Sumatra Selatan
8 September 2023 11:48 8 Sep 2023 11:48

Didampingi Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil, Jenderal Dudung meninjau sejauh mana kesiapan gelar pasukan TNI, kepolisian dan unsur-unsur pendukung lainnya.
Sebelumnya, Jenderal Dudung telah melakukan rapat dengan Gubernur Provinsi Sumsel terkait antisipasi dan langkah-langkah yang dilakukan dalam mengatasi m
Karhutla.
“Saya cek di lapangan secara fisik langsung hari ini terdapat 27 titik api dan langsung diminimalisir. Kita gunakan pesawat untuk menuju titik yang tidak dapat dijangkau” ujar Jenderal TNI Dudung.
Ia memuji sinergitas TNI, Polri dan masyarakat dalam menangani karhutla yang dinilai sangat luar biasa.
"Tindakan hukum dari kapolda tegas kepada beberapa orang yang sengaja membakar hutan dan lahan. Diharapkan ke depan karhutla tidak separah yang terjadi di tahun 2015, ”ungkapnya.
Sementara Komandan Korem 044/Gapo Brigjen TNI M Naudi Nurdika melaporkan perkembangan terkini penanggulangan karhutla di Sumsel kepada Jenderal Dudung yang bertempat di Posko Satuan Karhutla Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumsel.
Danrem 044/Gapo menyampaikan bahwa kebakaran hutan dan lahan di Sumatera Selatan setiap tahunnya menjadi ancaman serius terhadap kehidupan masyarakat, yang menimbulkan banyak kerugian di berbagai aspek.
Kebakaran hutan dan lahan sebagian besar karena ulah manusia yang membuka lahan dengan cara membakar.
“Menurut BMKG kekeringan pada tahun 2023 ini merupakan siklus empat tahunan, jauh lebih kering dari tahun 2020-2022. Puncak kemarau terjadi pada bulan Agustus dan September,” ujar Brigjen TNI Naudi.
Daerah rawan kebakaran berada di sepanjang wilayah timur yang didominasi lahan gambut. Dari total 8,3 juta Ha luas lahan wilayah Provinsi Sumsel terdapat 1,2 juta Ha lahan gambut yang tersebar di 7 kabupaten, terbanyak di Kabupaten Ogan Komering Ilir.
Mitigasi dan pencegahan yang diprioritaskan yaitu patroli darat dan udara, sosialisasi, penyuluhan, himbauan, larangan dan Maklumat Karhutla serta peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia dengan latihan bersama.
Mekanisme yang dilakukan oleh Satgas penanggulangan karhutla yaitu Monitoring melalui aplikasi SONGKET, Groundcheck yang dilaporkan ke Subsatgas darat, Pemadaman darat maupun udara dan Pemulihan Pasca Karhutla.
“Dapat disimpulkan bahwa kesadaran masyarakat semakin meningkat dengan tidak membuka lahan dengan cara dibakar sehingga pengendalian karhutla di wilayah Sumsel menjadi efektif,” pungkasnya.(*)

Tags:
Karhutla KasadBaca Juga:
Panglima TNI Perintahkan Pasukan Amankan Kejaksaan Seluruh Indonesia, Ada Apa?Baca Juga:
Antisipasi Karhutla di Sumsel, Begini Upaya Dilakukan Mabes TNI dan Lanal PalembangBaca Juga:
ISSPA Gugat Tiga Perusahaan, Soroti Dampak Asap Karhutla di SumselBaca Juga:
Tingkatkan SDM, Manggalan Agni Daops Lahat Lakukan Evaluasi dan Tes NarkobaBaca Juga:
Karhutla Terus Terjadi, Manggala Agni Daops Lahat Tingkatkan KesiagaanBerita Lainnya oleh Bubun Kurniadi

14 April 2025 21:40
Palembang Dikepung Banjir, Warga Berpakaian ASN Saling Pukul di Genangan Banjir

26 Maret 2025 23:31
Bukan Hanya Tugas, TMMD di Palembang Sejahterakan Rakyat Cari Keberkahan

5 Maret 2025 02:30
Sebut Gubernur Herman Deru Petarung, Mentan Optimistis Sumsel Naik Jadi Juara Produksi Beras Terbesar Lampaui Jawa

26 Februari 2025 22:39
Wujudkan Pengelolaan Hutan Berkelanjutan, UPTD KPH Wilayah II Susun Dokumen RPHJP

19 Februari 2025 22:30
Antisipasi Karhutla di Sumsel, Begini Upaya Dilakukan Mabes TNI dan Lanal Palembang

14 Februari 2025 17:41
Kuasa Hukum Terdakwa Chairil Ubaidi Pertanyakan Selisih Barang Bukti

Trend Terkini

13 Mei 2025 16:47
Pertama! Wali Kota Madiun Maidi Sulap Bukit Sampah Jadi Destinasi Wisata Piramida Mesir

14 Mei 2025 22:00
Penertiban TikTokers di Jembatan Ampera: Antara Ketertiban dan Potensi Promosi Kota

18 Mei 2025 17:16
Car Free Day Diprotes, Kades Sekitar Stadion Kraksaan Tak Terima

15 Mei 2025 18:25
Dinas Dukcapil Sleman Pindah ke Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan

16 Mei 2025 21:01
Innalillahi, Mantan Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Tutup Usia
Trend Terkini

13 Mei 2025 16:47
Pertama! Wali Kota Madiun Maidi Sulap Bukit Sampah Jadi Destinasi Wisata Piramida Mesir

14 Mei 2025 22:00
Penertiban TikTokers di Jembatan Ampera: Antara Ketertiban dan Potensi Promosi Kota

18 Mei 2025 17:16
Car Free Day Diprotes, Kades Sekitar Stadion Kraksaan Tak Terima

15 Mei 2025 18:25
Dinas Dukcapil Sleman Pindah ke Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan

16 Mei 2025 21:01
Innalillahi, Mantan Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Tutup Usia

