Palembang Dikepung Banjir, Warga Berpakaian ASN Saling Pukul di Genangan Banjir

14 April 2025 21:40 14 Apr 2025 21:40

Thumbnail Palembang Dikepung Banjir, Warga Berpakaian ASN Saling Pukul di Genangan Banjir Watermark Ketik
Dua pengendara berkelahi di Genangan Banjir KM 12 Jalan Palembang-Betung, Perbatasan Kota Palembang, Senin (14/4/2025)

KETIK, PALEMBANG – Intensitas hujan yang tinggi membuat sejumlah Jalan dan wilayah pemukiman yang berada di kota Palembang tergenang Banjir, Senin, 14 April 2025. 

Hujan deras yang terjadi sejak Minggu Malam kemarin membuat ruas jalan protokol maupun pemukiman tergenang air hingga ketinggian mencapai lebih kurang 40 cm di Jalan Alang-Alang Lebar KM 11 Palembang. 

Bukan hanya disitu, Banjir juga mengenangi Jalan menuju Bandara Sultan Mahmud Baddarudin II Palembang, tepatnya dekat simpang empat lampu merah bandara. 

Selain itu, Jalan Mayor Rustin Bustam Kecamatan Kemuning juga terpantau Air mengenang jalan hingga kedalaman lebih kurang 50 cm.

Hal itu, membuat kendaraan Roda dua dan empat tidak dapat melintasi Jalan.

Hingga pagi tiba sekitar pukul 07.00 wib, ruas jalan di Kilometer 12 Palembang yang tepatnya berbatasan dengan Kabupaten Banyuasin masih di genangi Air hujan yang menyebabkan kemacetan panjang.

Para pengendara yang hendak bekerjapun harus melintasi Jalan yang masih tergennag Air. 

Dua pengendara juga terekam kamera warga sampai saling pukul saat hendak melintasi banjir, warga dengan stelan Jas hujan dan pria barpakaian Aparatur Sipil Negara sebelumnya "cekcok" terlebih dahulu saat meintasi Jalan yang masih digenangi Air hujan itu.

Belum diketahui penyebab dan permasalahan dua pengendara sepeda motor yang adu "Jotos" itu sampai Viral di Media Sosial.

Sementara itu, Pejabat Ahli Madya BMKG SMB II Palembang, V Sinta Andayani 

menyampaikan, bahwa hujan yang terjadi disebabkan oleh pola angin belokan konvergensi di Sumsel. 

Pola angin seperti ini menunjukkan berkumpulnya massa udara sehingga pertumbuhan awan hujan intensif dan signifikan di daerah konvergensi tersebut.

Pos observasi SMB II Palembang mencatat curah hujan 112 mm, kategori hujan sangat lebat.

"Dari model cuaca ifs, prospek cuaca untuk seminggu ke depan , diperkirakan masih dapat terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat,"jelasnya. (*) 

 

 

Tombol Google News

Tags:

Banjir Palembang Palembang Banjir ASN