Manajemen Madura United Keluhkan Perubahan Mendadak Venue Lawan Arema FC

23 April 2025 07:03 23 Apr 2025 07:03

Thumbnail Manajemen Madura United Keluhkan Perubahan Mendadak Venue Lawan Arema FC
Pertandingan Arema FC vs Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali. (Foto: Instagram Madura United)

KETIK, SURABAYA – Manajemen Madura United mengeluh jelang pertandingan Liga 1 melawan Arema FC pada 24 April 2025.

Keluhan itu merujuk pada perubahan venue pertandingan secara mendadak oleh pihak penyelenggara.

"Info ini kami dapat H-1 sebelum pertandingan melawan Persebaya kemarin," kata Dirut PT PBMB Annisa Zhafarina, Selasa 22 April 2025.

Menurutnya perubahan venue pertandingan yang mendadak ini berdampak pada persiapan.

"Dampaknya mungkin kondisi pemain yang baru bertanding karena mepetnya jadwal dan juga akomodasi baik tiket maupun penginapan," jelasnya.

Walaupun serba mendadak, Annisa tetap fokus untuk mempersiapkan Madura United menghadapi Arema FC.

"Tapi sejatinya kami tetap siap menghadapi permasalahan ini, rencana tim akan berangkat di H-1 pertandingan," beber anak Achsanul Qosasih ini.

Sebagaimana diketahui, pertandingan Arema FC vs Madura United pekan ke-28 kompetisi Liga 1 2024/2025 seharusnya berlangsung di Stadion Soepriadi, Kota Blitar.

Namun, karena sejumlah alasan akhirnya pihak penyelenggara mengganti venue ke Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali.

Kandang Bali United ini akan sibuk dalam minggu ini. Hal ini karena di sana akan melaksanakan dua pertandingan besar.

Pertandingan pertama Arema FC vs Madura United dan pertandingan kedua Arema FC vs Persebaya Surabaya. Derbi Jawa Timur akan berlangsung pada Senin 28 April 2025 mendatang. (*)

Tombol Google News

Tags:

madura united Arema FC Liga 1 Annisa zafarina Arema vs Madura Stadion Dipta Bali United