KETIK, BONDOWOSO – Kini di Bondowoso hadir pusat perbelanjaan baru bernama Karunia Damai Selalu (KDS) di Desa Kembang, Kecamatan Bondowoso.
Pembukaan yang ditandai dengan pemotongan pita itu dihadiri langsung Pj Bupati Bondowoso Bambang Soekwanto, dan Pj Sekda Haeriyah Yuliati, Sabtu (24/2/2024).
Meski sempat menuai polemik di tengah proses pembangunannya karena izin analisis dampak lingkungan (Amdal) dan analisis dampak lalu lintas belum selesai, namun, dipastikan ijin tersebut sedang proses.
Pj Bupati Bambang Soekwanto menyebutkan, tidak masalah jika ijin Amdalnya belum selesai. Terpenting sudah dalam proses, yang tak boleh jika tidak ada upaya-upaya sama sekali untuk memproses tersebut.
"Tidak masalah, yang paling penting adalah dalam proses," ujarnya.
Karena itulah, ia mengaku sangat menyambut positif hadirnya pusat perbelanjaan KDS ini. Karena, bisa menyerap tenaga kerja yang cukup banyak. Selain itu, perputaran ekonominya sangat besar.
"Sangat positif, sangat positif. Karena perputaran perekonomian ada di Bondowoso," ujarnya.
Hal positif lainnya, kata Bambang, nantinya management menyebut juga akan menyiapkan space untuk produk lokal. Dan bahkan tempat fast food dan tempat nongkrong yang menggunakan konsep Bondowoso Republik Kopi (BRK).
Samuel, Manager KDS Bondowoso menerangkan, untuk penyerapan tenaga kerja sejauh ini telah mencapai di atas 100an orang. Dan 90 persen di antaranya merupakan masyarakat Bondowoso. Bahkan, jumlah tersebut diperkirakan masih akan bertambah.
"Jadi kita memprioritaskan untuk mendapatkan karyawan ini dari Bondowoso. Utamanya Desa Kembang, karena amanat bupati sebelumnya," ujarnya.
Terkait fasilitas umum ramah disabilitas, kata Samuel, pihaknya telah menyiapkan beberapa fasilitas untuk semua kalangan. Mulai tempat menunggu pelaku ojek online, Musholla, tempat parkir untuk disabilitas, dan lainnya.
"Kita semaksimal mungkin menfasilitasi pengunjung berbagai kalangan," pungkasnya. (*)