Polres Blitar Kerahkan 215 Personel Amankan Ibadah Jumat Agung

18 April 2025 17:58 18 Apr 2025 17:58

Thumbnail Polres Blitar Kerahkan 215 Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Watermark Ketik
Petugas mengamankan Jumat Agung di salah satu gereja Kabupaten Blitar, Jumat 18 April 2025. (Foto: Favan/ketik.co.id)

KETIK, BLITAR – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Jumat Agung, Kepolisian Resor (Polres) Blitar menurunkan 215 personel ke sejumlah titik strategis di wilayah Kabupaten Blitar.

Langkah ini diambil untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah umat Kristiani berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh khidmat.

Kapolres Blitar AKBP Arif Fazlurrahman menyampaikan, jajarannya bersiaga sejak pagi. Mereka terdebar di berbagai lokasi gereja dan tempat ibadah lainnya yang menjadi pusat perayaan Jumat Agung.

Tak hanya melakukan penjagaan terbuka, petugas juga aktif melakukan patroli keliling guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Jumatn18 April 2025.

“Kami tidak ingin ada celah yang dapat mengganggu jalannya ibadah. Personel sudah kami sebar di berbagai titik strategis. Selain itu, patroli kami intensifkan sebagai bentuk pencegahan,” ujar AKBP Arif Fazlurrahman saat ditemui di sela pemantauan lapangan.

Ia menambahkan, pihaknya tak bekerja sendiri dalam pengamanan ini. Sinergi antara kepolisian, TNI, pemerintah daerah, serta para tokoh agama menjadi kunci utama terciptanya suasana damai selama momentum keagamaan tersebut.

“Kami berkomitmen penuh menghadirkan rasa aman bagi seluruh masyarakat, termasuk saudara-saudara kita umat Kristiani yang tengah menjalankan ibadah Jumat Agung. Pengamanan ini bukan sekadar rutinitas, tapi bagian dari pelayanan kami kepada publik,” tegasnya.

Dengan adanya pengamanan yang maksimal dan koordinasi lintas sektor yang solid, Polres Blitar berharap umat Kristiani di wilayahnya dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan penuh kekhusyukan.

Sejumlah jemaat yang hadir di gereja-gereja utama di Blitar juga menyampaikan apresiasi terhadap langkah cepat dan kesiapsiagaan aparat kepolisian.

“Kami merasa tenang dan nyaman beribadah. Kehadiran polisi membuat kami merasa lebih aman,” ungkap seorang jemaat di Gereja Santo Yoseph, Kanigoro.

Perayaan Jumat Agung di Kabupaten Blitar pun berlangsung dalam suasana yang damai, tanpa gangguan berarti. Ini wujud nyata dari kolaborasi aparat dan masyarakat dalam menjaga kerukunan antarumat beragama. (*)

Tombol Google News

Tags:

Blitar Kabupaten Blitar gereja Jumat Agung Polres Blitar amankan