KETIK, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto melakukan reshuffle pada Kabinet Merah Putih Brian Yuliarto diangkat sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Kabinet Merah Putih dalam sisa masa jabatan periode tahun 2024-2029 pada Rabu 19 Februari 2025.
Brian menggantikan Satryo Soemantri Brodjonegoro yang sebelumnya menjabat sebagai Mendiktisaintek.
Berikut Profil Brian Yuliarto
Brian Yuliarto, S.T., M.Eng., Ph.D., lahir pada 27 Juli 1975 di Jakarta, Indonesia. Beliau menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik di Institut Teknologi Bandung (ITB) pada tahun 1999.
Kemudian, beliau melanjutkan studi dan meraih gelar Magister dan Doktor di bidang Quantum Engineering and System Science dari University of Tokyo, Jepang, masing-masing pada tahun 2002 dan 2005.
Prof. Brian adalah Guru Besar di Fakultas Teknologi Industri ITB dan merupakan bagian dari Kelompok Keahlian Material Fungsional Maju. Beliau juga menjabat sebagai Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi ITB untuk periode 2025–2030.
Sebelum menjabat sebagai Wakil Rektor, Prof. Brian pernah memegang berbagai posisi penting, antara lain Dekan Fakultas Teknologi Industri ITB (2020–2024), Kepala Lembaga Kemahasiswaan ITB (2010–2016), dan Kepala Pusat Penelitian Nanoscience dan Nanoteknologi ITB (2019–2020).
Dalam bidang penelitian, Prof. Brian fokus pada pengembangan sensor berbasis nanoteknologi untuk mendeteksi gas berbahaya, polutan lingkungan, serta diagnosis penyakit seperti kanker, hepatitis, dan demam berdarah.
Beliau telah menerbitkan lebih dari 326 publikasi di jurnal internasional yang terindeks Scopus, dengan lebih dari 5.500 sitasi dan h-indeks 43.
Di Google Scholar, beliau memiliki 410 publikasi dengan lebih dari 6.600 sitasi.
Atas kontribusinya, Prof. Brian telah menerima berbagai penghargaan, termasuk Habibie Prize pada tahun 2024, pengakuan sebagai salah satu dari 2% ilmuwan top dunia pada tahun 2024, dan peneliti terbaik di bidang Nanoscience & Nanotechnology di Indonesia pada tahun 2023.
Beliau juga dinobatkan sebagai peneliti terbaik ITB pada tahun 2021 dan dosen berprestasi dalam bidang sains dan teknologi di ITB pada tahun 2017.
Pada 19 Februari 2025, Prof. Brian dilantik sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Indonesia, menggantikan Satryo Brodjonegoro. (*)
Reshuffle Kabinet Merah Putih, Kemendikti Saintek Dipimpin Brian Yuliarto, Berikut Profilnya
19 Februari 2025 17:20 19 Feb 2025 17:20



Tags:
Mendiktisaintek Prabowo Subianto Menteri Pendidikan Tinggi Satryo Soemantri Brian Yuliarto profil Brian Yuliarto Gubes ITBBaca Juga:
Calon Bupati Sidoarjo Subandi Dukung Integrasi Transportasi Sidoarjo-Surabaya-GresikBaca Juga:
Keren! Bank Jatim Beri Kemudahan Layanan Perbankan pada Pegawai dan Pengguna Trans JatimBaca Juga:
Tanggapi Perkembangan Bus Trans Jatim, Pengamat Transportasi Unesa: Ini Inovasi Luar BiasaBaca Juga:
Peringati Hari Perhubungan, Begini 2 Tahun Perkembangan Bus Trans JatimBaca Juga:
Diminati Masyarakat, Okupansi Bus Trans Jatim Koridor III Capai 95 PersenBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

14 Maret 2025 12:50
Posko Pengaduan THR Surabaya Dibuka! Pekerja Bisa Lapor Jika Haknya Tak Dipenuhi

14 Maret 2025 06:30
Komisi D Desak Pemkot Surabaya Alihkan Anggaran Creative Huba untuk Tebus Ijazah SMA

13 Maret 2025 19:30
Dahlan Iskan dan Indah Kurnia Berikan Makna Mendalam di Bukber SFC 2025

13 Maret 2025 17:27
Calon Sekda Kota Surabaya Hanya Muncul 3 Nama, Ketua Komisi A: Jangan Hanya Mengandalkan Kedekatan

13 Maret 2025 08:31
Konservasionis Singky Soewadji Kritik Pedas Perekrutan Dirut Kebun Binatang Surabaya

13 Maret 2025 08:21
Profil Lengkap Kapolda Jatim Irjen Pol Nanang Avianto

Trend Terkini

10 Maret 2025 22:03
Wakil Gubernur Jatim Sebut Kondisi PSU di Magetan Menegangkan

9 Maret 2025 19:26
Kang Gobang Preman Pensiun Meninggal Dunia

11 Maret 2025 01:00
Dishub Pemalang Siapkan 3 Unit Bus untuk Program Mudik Gratis 2025

9 Maret 2025 22:57
Sultan Bacan: Pakaian Tete Tu Sejatinya Lebih Bersih dari Kita

12 Maret 2025 10:28
PT SGN PG Jatiroto Lumajang Pastikan Tidak Ada Kredit Macet dari Petani Tebu Binaan Mereka
Trend Terkini

10 Maret 2025 22:03
Wakil Gubernur Jatim Sebut Kondisi PSU di Magetan Menegangkan

9 Maret 2025 19:26
Kang Gobang Preman Pensiun Meninggal Dunia

11 Maret 2025 01:00
Dishub Pemalang Siapkan 3 Unit Bus untuk Program Mudik Gratis 2025

9 Maret 2025 22:57
Sultan Bacan: Pakaian Tete Tu Sejatinya Lebih Bersih dari Kita

12 Maret 2025 10:28
PT SGN PG Jatiroto Lumajang Pastikan Tidak Ada Kredit Macet dari Petani Tebu Binaan Mereka

