KETIK, MALANG – DPC Gerindra Kabupaten Malang tengah menggalang koalisi besar untuk memenangkan Pilbup Malang 2024. Selain itu, dua nama disiapkan untuk mengisi posisi N1 atau Calon Bupati (Cabup) Malang.
Dua nama itu yakni Ketua DPC Gerindra Kabupaten Malang Chusni Mubarok dan dari luar partai yakni Ketua PCNU Kabupaten Malang, KH Hamim Kholili.
Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Malang Ziaul Haq mengatakan, bukan tanpa alasan menyiapkan dua sosok tersebut untuk digadang-gadang jadi Cabup Malang.
"Gerindra Kabupaten Malang menyiapkan kader terbaik yakni Chusni Mubarok yang juga Caleg DPRD Provinsi Jatim terpilih dengan perolehan suara terbanyak sebesar 131.924," ujar Zia kepada media nasional Ketik.co.id, Selasa (23/4/2024) .
Pihaknya juga mempersiapkan calon lain dari eksternal partai. "Gus Hamim adalah Ketua PCNU Kabupaten Malang. Gerindra sudah intensif komunikasi dengan beliau sebelum dan sesudah Pemilu 2024," ungkapnya.
Zia yang juga Anggota DPRD Kabupaten Malang tersebut menyebutkan, Gerindra juga mempersiapkan koalisi besar untuk memenangkan Pilbup Malang.
"Secara kursi DPRD, Gerindra Partai urutan ke tiga setelah PDIP dan PKB. Gerindra mendapatkan delapan kursi, sehingga harus berkoalisi dengan partai pengusung Prabowo-Gibran," ungkapnya.
Ia menyebutkan, partai politik yang digalang untuk koalisi besar pengusung Prabowo-Gibran yakni Golkar, Demokrat, PAN, PSI dan Gelora. Dimana partai-partai tersebut sudah bekerja keraslah memenangkan Prabowo-Gibran.
Terlebih perolehan Prabowo-Gibran di Kabupaten Malang juga sangat banyak yakni 1.077.108 suara atau sebesar 65 persen. Sementara itu, ada tiga partai pengusung Prabowo-Gibran yang memiliki kursi di DPRD Kabupaten Malang.
"Untuk Gerindra 8 kursi, Golkar 8 kursi dan Demokrat 1 kursi," sebutnya sembari menyatakan optimisme koalisi besar tersebut akan terwujud (*).