KETIK, JEMBER – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa membuka Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat Provinsi Jawa Timur pada Selasa (23/5/2023) di GOR Politeknik Negeri Jember.
Ajang kompetisi siswa SMK tingkat Provinsi Jawa Timur kembali digelar Dinas Pendidikan Jawa Timur yang akan berlangsung pada 23-26 Mei 2023.
Khofifah mendorong peserta didik lulusan SMK untuk bisa berwirausaha mengingat selama ini siswa SMK selalu dibentuk untuk siap kerja. Meningkatkan kompetensi keahlian siswa sesuai dengan tuntutan dunia usaha dan dunia industri kerja.
"Menjadi penting untuk bisa membangun mental juragan, jadi saya saat masuk kelas-kelas begitu selalu saya mendorong mereka untuk menjadi juragan," ucap Khofifah.
Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan Jawa Timur, terdapat 38 persen lulusan SMK yang terkonfirmasi sudah melakukan wirausaha mandiri dan 49 persen karyawan. Sedangkan baru 13 persen adalah para lulusan yang melanjutkan ke perguruan tinggi.
"Kami sudah melakukan kerja sama dengan beberapa perguruan tinggi negeri yang memiliki fakultas vokasi," terang pimpinan nomor satu di Jawa Timur.
Mengingat tren masa kerja kini yang terbatas dengan kontrak kerja yang relatif singkat. Oleh karena itu dibentuknya SMK BLUD (Badan Layanan Umum Daerah) diharapkan mampu mengembangkan dan mengelola finansial secara mandiri."Sehingga suasana kompetitif diantara para siswa itu sangat produktif," pungkasnya.(*)