Warga Binaan Rutan Situbondo Dilatih Mekanik Otomotif

Jurnalis: Adinda Octaviani
Editor: Mustopa

7 Oktober 2024 16:45 7 Okt 2024 16:45

Thumbnail Warga Binaan Rutan Situbondo Dilatih Mekanik Otomotif Watermark Ketik
Warga Binaan Rutan Situbondo ketika dilatih mekanik otomotif, Senin, 7 Oktober 2024(Foto: Adinda Octaviani/Ketik.co.id)

KETIK, SITUBONDO – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Situbondo Kanwil Kemenkumham Jatim terus berupaya memberikan bekal keterampilan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Senin, 7 Oktober 2024.

Kepala Rutan Situbondo, Rudi Kristiawan, mengatakan bahwa warga binaan diberikan kesempatan untuk terus memperbaiki diri serta meningkatkan kompetensi untuk bekal mereka ketika kembali ke lingkungan masyarakat.

"Dalam perspektif HAM, warga binaan diberikan kesempatan untuk mengembangkan diri melalui pembimbingan dan pembinaan sehingga terbentuk SDM yang berkualitas dan berkarakter," ungkapnya.

"WBP Rutan Situbondo diberikan pelatihan berupa keterampilan kerja mekanik otomotif sehingga bisa mendapatkan pengetahuan dan keahlian serta dapat menjadi bekal ketika mereka bebas nanti," imbuh Rudi.

Pembekalan keterampilan kepada warga binaan ini, sambung Rudi, memegang peranan penting dalam menentukan keberhasilan terbentuknya pribadi yang mampu mengembangkan bakat dan keahlian sebagai modal dan upaya meningkatkan taraf hidup ketika WBP kembali ke masyarakat.

Rudi juga menegaskan bahwa latihan ketrampilan terhadap WBP merupakan salah satu hal yang harus dilaksanakan oleh Rutan Situbondo.

“Harapannya, ketika mereka WBP telah selesai menjalani masa hukuman, maka sudah mempunyai bekal atau skill wira usaha. Sehingga, mereka tidak lagi tergelincir dengan perbuatan tindak pidana,” pungkas Rudi. (*)

Tombol Google News

Tags:

warga binaan Rutan Situbondo Dilatih mekanik otomotif Situbondo Berita