5 Hal Yang Membuat Kuku Berubah Kekuningan, Bisa Jadi Pertanda Terkena Psoriasis

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

18 Januari 2024 23:30 18 Jan 2024 23:30

Thumbnail 5 Hal Yang Membuat Kuku Berubah Kekuningan, Bisa Jadi Pertanda Terkena Psoriasis Watermark Ketik
Ilustrasi kuku kuning. (Foto: Istock)

KETIK, JAKARTA – Kuku adalah jaringan keras dan padat yang terbuat dari protein keratin dan sel-sel epidermatis yang mati. Pertumbuhan kuku biasanya berlangsung sekitar enam bulan. Sering kali banyak orang mengabaikan kesehatan kuku padahal perubahan pada kuku bisa menjadi indikasi adanya masalah kesehatan.

Salah satu masalah kuku yang sering dialami banyak orang adalah perubahan warnanya yang menjadi kekuningan. Selain tidak enak dipandang, Perubahan warna ini bisa menjadi indikasi adanya masalah kesehatan pada tubuh.

Sebagai contoh, masalah pada kuku dapat mengindikasikan gejala dari psoriasis atau infeksi jamur. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa warna kuku yang berubah disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari. 

Berikut ini adalah beberapa penyebab warna kuku menjadi kuning, dilansir dari berbagai sumber.

1. Infeksi Jamur

Infeksi jamur merupakan penyebab paling umum yang membuat kuku berwarna kuning. Jamur kuku bisa timbul jika anda tidak membersihkan kuku dengan benar. Infeksi jamur ini selain membuat kuku berwarna kuning, juga menyebabkan kuku menjadi rapih dan mudah lepas.

 

2. Perokok Aktif

Bagi anda yang merupakan perokok aktif mungkin harus berhati-hati. Karena kandungan nikotin dan tar pada rokok bisa menyebabkan kuku menjadi berwarna kekuningan. 

 

3. Sering Memakai Cat Kuku

Penggunaan cat kuku memang dapat membuat tampilan menjadi lebih menarik. Namun hal ini tetap harus mendapatkan perhatian karena penggunaannya yang terlalu lama akan menyebabkan kuku menjadi kekuningan. 

 

4. Psoriasis 

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jika kuku yang kekuningan bisa menjadi tanda masalah kesehatan pada tubuh, salah satunya psoriasis. Psoriasis sendiri merupakan kondisi autoimun kronis yang menyebabkan bercak kulit meradang.

Penyakit ini juga bisa menyebabkan kuku menjadi kekuningan, yang diawali dengan adanya bercak putih pada satu kuku, kemudian menjadi kuning dan menyebar ke semua bagian kuku.

 

5. Diabetes

Kuku berubah menjadi kuning juga disebabkan karena efek penyakit diabetes. Penderita diabetes rentan terhadap infeksi jamur pada kuku. Infeksi jamur ini membuat kuku menjadi tebal dan berubah warna kekuningan.(*)

Tombol Google News

Tags:

kesehatan kuku kekuningan psoriasis diabetes gangguan kesehatan Cat kuku