KETIK, CILACAP – Jelang Lebaran Idul Fitri 1446 H, Anggota DPR RI Novita Wijayanti, Anggota DPRD Provinsi David Ishaq Aryadi dan DPC Partai Gerindra yang diketuai oleh Suyatno memberikan paket sembako kepada warga Cilacap yang rutin di laksanakan setiap tahunnya.
Kali ini sekitar 600 paket sembako diberikan kepada Ibu-ibu yang rutin melaksanakan pengajian, tukang becak, supir angkot, supir bajay, tukang parkir, nelayan dan masyarakat sekitar, acara berlangsung di Oemah Djoeang Jalan Rinjani, Sabtu 29 Maret 2025.
Novita Wijayanti menyampaikan pemberian sembako rutin di laksanakan tiap tahun di semua kecamatan dan desa.
"Di Cilacap dan Banyumas, tim Novita Center bergerak di kecamatan sampai ke desa-desa," katanya.
Warga masyarakat Cilacap tersenyum bahagia menerima paket sembako dari Legislator Gerindra Cilacap. (Foto: Nani Eko)
Untuk pemberian sembako di kecamatan dan desa di utamakan untuk struktur partai Gerindra, kemudian teman-teman relawan, simpatisan, keluarga besar Novita Wijayanti dan tokoh-tokoh yang ada di Cilacap.
"Di bulan puasa ini merupakan hari yang yang berkah dan suci, dengan bersilaturahim dengan warga masyarakat dengan tujuan untuk mencari berkah dari Allah SWT, " ujar Novita.
Legislator cantik asal Cilacap ini menjabat selama 3 periode. Sehingga sudah banyak aspirasi yang di berikan kepada masyarakat Banyumas dan Cilacap khususnya.
"Di tengah efisiensi anggaran dari pemerintah pusat, ternyata tidak begitu berpengaruh terhadap masyarakat," jelasnya.
Novita menyebut saat ini sedang masa transisi dan sedang diatur oleh pemerintah karena setiap kepala negara pasti punya visi-misi sendiri. Sehingga mana yang menjadi programnya itu saat ini sedang diurus.
Pemerintah pastinya sudah memperhitungkan hal-hal yang tidak mempengaruhi kepada masyarakat kecil tetapi di sisi lain pemerintah tetap mendukung masyarakat.
"Bagaimana masyarakat sampai ke bawah bisa lebih baik lagi, ada program jangka pendek, jangka menengah, jangka panjang," pungkasnya.
Novita berharap warga bahagia menerima paket sembako darinya dan bisa bermanfaat.
Tampak ratusan warga masyarakat mengantri sembako dengan tertib. (*)