Dukung Tugas Kepolisian, Warga dan ASN Terima Piagam Penghargaan dari Kapolres Malang

19 Februari 2025 23:45 19 Feb 2025 23:45

Thumbnail Dukung Tugas Kepolisian, Warga dan ASN Terima Piagam Penghargaan dari Kapolres Malang Watermark Ketik
Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno ketika memberikan penghargaan bagi Petugas Dishub Kabupaten Malang yang membantu tugas kepolisian. (Foto: Humas Polres Malang)

KETIK, MALANG – Sebanyak 42 anggota Polri, ASN, hingga warga yang mendukung tugas kepolisian mendapat penghargaan dari Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno. Penghargaan diberikan oleh Kapolres Malang, Rabu, 19 Februari 2025.

Penyerahan penghargaan dilakukan langsung oleh Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno ketika Upacara Hari Kesadaran Nasional  di halaman Polres Malang.

Sebanyak 42 personel Polri dan satu ASN menerima piagam penghargaan atas dedikasi dan kinerja mereka dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

Tak hanya itu, dua personel Dinas Perhubungan Kabupaten Malang serta lima warga turut mendapatkan penghargaan atas kontribusi mereka dalam mendukung tugas kepolisian.

“Dalam kesempatan pagi hari ini, kami memberikan penghargaan kepada 42 anggota Polri, 2 PNS, 2 anggota Dishub, dan 5 warga masyarakat yang telah berprestasi serta membantu pelaksanaan tugas kepolisian,” ujar AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno.

Kapolres Malang menegaskan, bahwa pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menjadi contoh sekaligus motivasi bagi seluruh jajaran kepolisian. Terutama agar terus meningkatkan profesionalisme dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Saya berharap penghargaan ini dapat memberikan motivasi kepada kita semua agar semakin baik dalam menjalankan tugas, lebih profesional, dan semakin dipercaya oleh masyarakat,” harapnya.

Selain penyerahan penghargaan, dalam upacara tersebut Kapolres Malang juga menekankan pentingnya kesiapan jajaran kepolisian menjelang pelantikan kepala daerah terpilih. 

Ia mengingatkan agar seluruh personel melakukan langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), termasuk kemungkinan euforia kemenangan dari para pendukung calon terpilih.

Tak hanya itu, menjelang bulan Ramadan, AKBP Danang meminta jajarannya untuk meningkatkan pengawasan terhadap distribusi bahan pokok guna memastikan kelancaran pasokan serta menghindari pelanggaran atau keterlambatan distribusi.

Peran Satuan Tugas (Satgas) Pangan diminta untuk lebih dimaksimalkan dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan kebutuhan masyarakat.

“Tingkatkan terus perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat. Mudah-mudahan kegiatan ini membawa manfaat serta memotivasi kita semua dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, terpisah, Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, menyampaikan bahwa penghargaan yang diberikan mencakup berbagai aspek.

Mulai dari keberhasilan dalam pengungkapan kasus menonjol, penanganan kecelakaan, hingga pencegahan gangguan Kamtibmas.

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel jajaran Polres Malang yang telah berdedikasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Malang,” katanya.

Ia menambahkan bahwa piagam penghargaan ini bukan sekadar simbol pengakuan atas prestasi, tetapi juga wujud apresiasi terhadap dedikasi dalam menjalankan tugas kepolisian.

Dengan adanya penghargaan ini, diharapkan seluruh personel kepolisian dan pihak terkait semakin termotivasi untuk terus berkomitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Malang.

“Ini adalah bentuk apresiasi atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan. Harapannya, penghargaan ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus memberikan yang terbaik dalam melayani masyarakat,” tegasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Kepolisian penghargaan Polres Malang Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno Kabupaten Malang