KETIK, MALANG – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB) membuka pendaftaran Calon Dekan periode 2025–2030. Ahmad Imron Rozuli menjadi orang yang pertama mendaftarkan diri pada Rabu, 16 April 2025.
Ia mendatangi Sekretariat Panitia Pemilihan Dekan FISIP di Gedung C Lantai 5 pada pukul 15.00 WIB. Berkas pendaftarannya diterima langsung oleh Ketua Panitia Syahirul Alim.
Imron merupakan Dosen Departemen Sosiologi sekaligus Wakil Dekan Bidang Umum, Keuangan dan Sumberdaya FISIP UB. Ia ingin agar FISIP memiliki daya dukung dalam mengembangkan UB.
“Kami ingin mendorong FISIP dan UB lebih berkembang, punya daya dukung dalam mengembangkan universitas ini. Kepemimpinan yang ada harus bisa mendorong pengembangan akademik dan non akademik,” ujarnya.
Menurutnya diperlukan perubahan untuk dapat mewujudkan komitmen tersebut. Ia juga sempat menyinggung pengembangan kampus UB Jakarta khususnya pascasarjana dan PSDKU dengan optimal.
“Termasuk pengembangan kampus di UB Jakarta juga bisa dilakukan terutama untuk yang pascasarjana dan PSDKU yang lain juga. Harapannya tentu bisa membuka akses pendidikan lebih luas,” lanjutnya.
Begitu pula dengan peningkatan kesejahteraan civitas akademika termasuk tenaga kependidikan. Harapannya seluruh elemen mampu bergerak mencapai tujuan bersama.
“Bergerak untuk mencapai tujuan bersama sehingga fakultas ini bisa adem, ayem, guyub dan menjadi ruang bersama dan rumah kita semua. Rumah ini bisa dijaga dengan baik dan mencapai tujuan bersama bagi kemaslahatan semua,” tutupnya. (*)