FK Unisma Catat 100 Persen Kelulusan UKMPPD Selama 17 Kali Berturut-turut

26 April 2025 15:55 26 Apr 2025 15:55

Thumbnail FK Unisma Catat 100 Persen Kelulusan UKMPPD Selama 17 Kali Berturut-turut
FK Unisma saat melakukan baiat Dokter Muslim periode 41. (Foto: Unisma)

KETIK, MALANG – Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Malang (Unisma) berhasil mencatat 100 persen kelulusan Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) sebanyak 17 kali berturut-turut. Seluruh peserta berhasil lulus pada ujian pertama (first taker) termasuk pada periode 41 yang baru menjalani Baiat Dokter Muslim pada 19 April 2025.

Dekan FK Unisma, dr Rahma Trilliana merasa sangat bangga akan prestasi yang telah diraih oleh seluruh mahasiswa. Bahkan pada lulusan terakhir ini, terdapat 2 mahasiswa yang lulus dengan nilai di atas 90.

"Mahasiswa FK Unisma selama 17 kali berturut-turut telah dinyatakan lulus UKMPPD 100 persen bahkan pada first taker. Saya sangat menghargai kerja dari anak-anak yang sudah berusaha dari awal hingga akhir," ujarnya.

dr Rahma tak pernah henti berpesan agar setiap dokter lulusan Unisma selalu menjaga nama baik diri sendiri, orang tua, hingga almamater. Lulusan Unisma harus berpegang tegus pada integritas, amanah dan 10 karakter dokter muslim.

"10 karakter dokter muslim sudah kita masukkan di baiat sejak awal masuk di pendidikan FK Unisma dan pondok pesantren. Mahasiswa dapat ilmu agama, itu adalah bekal untuk ke depannya," tegasnya.

Sementara itu, Rektor Unisma, Prof Junaidi menjelaskan bahwa dalam kurikulum pembelajarannya, Unisma tetap memegang intelektualitas dan karakter religiusitas. Hal tersebutlah yang membedakan lulusan Unisma dengan perguruan tinggi lainnya.

"Pada penguatan religiusitas itu dengan paham ahlussunnah wal jamaah annahdliyah, FK Unisma merumuskan 10 karakter Dokter Muslim yang kuat karakter keagamaannya," tegasnya.

Menurutnya pondasi karakter keagamaan sangat penting dimiliki oleh profesi dokter. Ia berharap kasus-kasus yang mencoreng nama baik instansi kedokteran tidak terjadi pada alumni FK Unisma.

"Di samping penguatan pondasi karakter keislaman, penguatan intelektualitas, pofesionlitas sebagai dokter, pada kurikulum Unisma juga menekankan pada pengembangan karakter kebangsaan," katanya.

Tombol Google News

Tags:

FK Unisma UKMPPD Dokter Muslim UNISMA Dokter Unisma