Gulung Kresna Unesa, Persid Jember Kokoh Puncaki Klasemen Grup H Liga 3 PSSI Jatim

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: M. Rifat

10 Desember 2023 02:48 10 Des 2023 02:48

Thumbnail Gulung Kresna Unesa, Persid Jember Kokoh Puncaki Klasemen Grup H Liga 3 PSSI Jatim Watermark Ketik
Pertandingan Persid Jember melawan Kresna Unesa FC Surabaya di Laga 3 PSSI Jatim, di JSGz(9/12/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Persid Jember semakin memantapkan langkah untuk lolos penyisihan grup H Liga 3 PSSI Jatim. Itu setelah mereka berhasil mengamankan poin penuh dari tiga laga di putaran pertama.

Persid pun kini memuncaki klasemen Grup H dengan mengumpulkan sembilan poin karena tak terkalahkan sejauh ini.

Laga sengit mengakhiri putaran pertama Persid menghadapi Kresna Unesa FC Surabaya dengan kemenangan 2-1. Laga yang digelar Sabtu (9/12/23) sore di stadion JSG itu sempat memanas. Bahkan sebuah kartu merah dikeluarkan wasit kepada pemain Kresna Unesa menjelang akhir babak kedua.

Gol kemenangan Persid dicetak melalui penalti setelah terjadi benturan di area pertahanan Kresna Unesa. Kapten kesebelasan Persid Iwan Sampurno dengan mulus berhasil melesatkan gol kemenangan Persid.

Asisten Pelatih Persid Achmad Jainuri menganggap hadiah penalti dari wasit memang layak didapatkan Persid karena ada upaya yang disengaja untuk mencederai pemain Persid. “Benturan antar pemain itu sudah biasa. Saya kira tadi itu Unesa sengaja mau mengambil (mencederai) Husein,” ujarnya.

Jainuri mengatakan, untuk lolos fare grup H, dalam sisa laga Persid hanya butuh 3 poin. Cukup sebuah kemenangan atau hasil seri dari tiga sisa laga tersisa.

Di klasemen sementara, Persid kini berada di puncak dengan 9 poin, disusul Pasuruan United dengan 6 poin, Kresna Unesa FC Surabaya 3 poin, dan Persema Malang 0 poin.(*)

Tombol Google News

Tags:

Liga 3 PSSI Jatim Persid Jember puncaki klasemen grup H