Inilah Manfaat Perpaduan Kunyit dan Asam Jawa Bagi Kesehatan

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

17 April 2024 01:25 17 Apr 2024 01:25

Thumbnail Inilah Manfaat Perpaduan Kunyit dan Asam Jawa Bagi Kesehatan Watermark Ketik
Kunyit dan asam jawa. (Foto: Jamupedia)

KETIK, JAKARTA – Sebagai orang Indonesia pasti sudah tidak asing dengan kunyit dan asam jawa, kedua bahan tersebut kerapkali digunakan untuk berbagai hidangan dan olahan tradisional. Akan tetapi tahukah kamu jika kedua bahan tersbeut tenyata memiliki manfaat lain yang berguna bagi kesehatan.

Kunyit mengandung sifat analgesik atau sebagai pereda nyeri, antipiretik seperti menurunkan suhu tubuh dan anti inflamasi. Sedangkan asam jawa, memiliki sifat antipiretik, anti-inflamasi, dan obat penenang. 

Perpaduan kedua bahan alami mampu mengatasi beberapa masalah kesehatan dengan aman dan efektif. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari perpaduan antara kunyit dan asam jawa.

1. Meredakan nyeri haid

Manfaat ini tentu sangat bermanfaat bagi kaum perempuan yang kerapkali merasa nyeri saat datang bulan atau haid. Hal ini karena campuran antara kunyit dan asam jawa memiliki manfaat meredakan nyeri haid yang cukup mengganggu.

Seperti yang disinggung sebelumnya jika kunyit memiliki sifat pereda nyeri karena kandungan analgesiknya. Khasiat kunyit semakin diperkuat dengan reaksi tanin, saponin, seskuiterpen, alkaloid dan phlebotomine pada asam jawa. Maka dari itu, zat ini mampu meredakan kontraksi rahim.

2. Kaya akan antioksidan

Kunyit dan asam jawa mengandung antioksidan yang tinggi karena, senyawa kurkumin pada luyang dilaw mempunyai aktivitas antioksidan yang tinggi. Kandungan antioksidan ini dapat melindungi dan memperbaiki sel sel tubuh dari kerusakan akibat paparan radikal bebas. 

3. Menurunkan berat badan

Bagi kamu yang berencana menurunkan berat badan, mungkin menambahkan kunyit dan asam jawa dalam menu makanan sehari-hari. Kandungan kurkumin dalam kunyit menekan respon inflamasi pada sel-sel tubuh, termasuk sel pankreas, lemak dan otot.

Reaksi ini dapat membantu mengurangi resistensi insulin, menurunkan kadar gula darah dan kolesterol. Selain itu, kurkumin juga dapat mengurangi pertumbuhan jaringan lemak.(*)

Tombol Google News

Tags:

kesehatan JAMU kunyit Asam jawa Nyeri haid Antioksidan Radikal Bebas