KETIK, SAMPANG – Bank Sampang kian hari makin menunjukkan kinerja berkualitas. Pasalnya, di bawah kepemimpinan Syaifullah Asyik, Bank Sampang selalu menorehkan prestasi nasional.
Terbaru, dalam acara 'Top BPRS Infobank Magazine Vol. XL VII 2025' Bank Sampang menyandang 3 predikat sekaligus. Yaitu The Best 12 BPRS Milik Pemda 2023 - 2024, The Best untuk 62 BPR/BPRS Pemda 2023 - 2024, dan Top 3 BPRS milik Pemda dengan aset Rp100 miliar - Rp250 miliar.
Syaifullah Asyik, Direktur Utama Bank Sampang menyampaikan bahwa ada beberapa poin yang menjadi penilaian untuk meraih predikat tersebut. Di antaranya total aset, permodalan, kualitas aset, rasio rentabilitas, rasio likuiditas, dan efisiensi.
Direktur Utama Bank Sampang Syaifullah Asyik (Foto: Mat Jusi/Ketik.co.id).
"Alhamdulillah dari semua dari rasio keuangan itu Bank Sampang meraih predikat the best dari BPRS Syariah Pemda Nasional," ucapnya.
Ia juga menuturkan jika di tahun 2025 ada sekitar 62 bank yang masuk pada daftar predikat the best.
"Ada 62 bank yang menurut Majalah Infobank masuk kategori the best. Dengan rincian 50 bank konvensional milik pemda dan 12 bank syariah," ungkapnya, Jumat 14 Februari 2025.
Bank Sampang (Foto: Mat Jusi/Ketik.co.id).
Menurut Syaifullah Asyik, penghargaan tahun ini menjadi kado awal tahun bagi masyarakat Kabupaten Sampang.
"Semoga penghargaan yang diperoleh di awal tahun 2025 ini bisa menambah semangat semua karyawan dalam berinovasi dan meningkatkan kualitas dalam bekerja," tukasnya. (*)