Keren! Baznas Kabupaten Sampang Gelar Hunting Sedekah Berbagi Berkah, Ini Tujuannya

Jurnalis: Mat Jusi
Editor: M. Rifat

29 Juli 2024 03:30 29 Jul 2024 03:30

Thumbnail Keren! Baznas Kabupaten Sampang Gelar Hunting Sedekah Berbagi Berkah, Ini Tujuannya Watermark Ketik
Sesi Fotbar Ketua Baznas Sampang dengan Pj Bupati Sampang serta KFI setempat di Depan Gedung Smart Room(Foto: Istimewa/Deas).

KETIK, SAMPANG – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sampang di bawah kepemimpinan KH. Abdul Rouf Al Hitami selalu memiliki cara kreatif dalam menghimpun zakat.

Terbukti, pada Minggu (28/07/2024) Baznas Kabupaten Sampang menggelar kegiatan hunting sedekah berbagi berkah di Pendapa Trunojoyo setempat.

Kegiatan tersebut merupakan cara kreatif Baznas berkolaborasi dengan Komunitas Fotografer Indonesia (KFI) Sampang dengan mendorong kesadaran generasi milenial untuk berzakat.

"Ada sebanyak 63 fotografer yang berasal dari berbagai Kabupaten di Pulau Madura mengikuti kegiatan tersebut dan lima model dari Kabupaten Sampang", kata KH. Abdul Rouf Al Hitami ketua Baznas Kabupaten Sampang.

Menurutnya, para fotografer yang mengikuti hunter tersebut melakukan sedekah minimal lima puluh ribu rupiah yang akan disalurkan ke Baznas Sampang.

"Kegiatan tersebut berawal dari ngopi bareng bersama komunitas fotografer, dilanjutkan dengan diskusi mengenai kemiskinan ekstrim serta tingginya angka putus sekolah dan kuliah di wilayahnya", ujarnya kepada media ini. Senin, (29/07/2024).

Lanjut dia, Kemudian juga banyaknya rumah tidak layak huni yang masih menjadi permasalahan serius di Sampang sehingga tercetus ide untuk menggelar Hunting Sedekah dengan harapan Berbagi Berkah.

"Hal yang menarik dari acara ini adalah, para fotografer dan model yang biasanya dibayar untuk berpartisipasi, justru memberikan sedekah. Semoga niat baik ini dapat menginspirasi untuk bersedekah dan berinfaq ke Baznas," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Baznas KFI Sampang sedekah Baznas sampang