KETIK, SURABAYA – Caleg DPR RI Surabaya-Sidoarjo Ahmad Dhani Prasetyo punya cara unik untuk merangkul hati anak-anak muda Surabaya dengan menggelar Konser Indonesia Maju.
"Partai Gerindra, partainya anak muda menuju masa depan," ujarnya di Lapangan Bok Abang Banyu Urip, Minggu, (21/1/2024).
Ahmad Dhani dalam orasinya mengajak masyarakat Surabaya untuk memenangkan Gerindra dan Calon Presiden yang diusung, Prabowo Subianto.
Menurutnya, partainya dan Prabowo bisa membawa Indonesia menjadi lebih baik di masa depan.
"Kita bersama Gerindra belum pernah memimpin negeri ini. Maka, kalau ingin Pak Prabowo dan Gerindra memimpin negeri ini maka jangan lupa untuk mencoblos nomor 2," kata Dhani yang juga Caleg Gerindra nomor 2 untuk DPR RI.
Dalam kesempatan ini, Dhani membawa kembaran Once Mekel yang ia sebut Onci Mikil untuk bersama-sama menghibur warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Kendati hanya kembaran saja, namun Dhani dan Onci membuat warga yang hadir terhibur dan menikmati setiap lagu yang dibawakan.
Beberapa lagu andalan dari band Dewa 19 dibawakannya, seperti "Pangeran Cinta", "Aku Cinta Kau dan Dia", "Pupus", "Sedang Ingin Bercinta", dan "Madu Tiga". (*)
Konser Indonesia Maju Ahmad Dhani, Ajak Anak Muda Coblos Prabowo-Gibran
21 Januari 2024 13:55 21 Jan 2024 13:55


Tags:
Ahamad Dhani Ahmad Dhani Prasetyo Konser Indonesia Maju Caleg DPR RI konser Onci Mikil Prabowo Subianto pemilu2024 pilpres2024Baca Juga:
Hari Raya Waisak, Prabowo Ingatkan untuk Pererat Persaudaraan dan KedamaianBaca Juga:
Ditreskrimsus Polda Lampung Diduga Rekayasa Kasus BBM Oplosan Milik Pertamina PanjangBaca Juga:
Purnawirawan TNI AD Solid Dukung Presiden Prabowo: Bapak Tidak Sendirian!Baca Juga:
Hasan Nasbi Mundur dari Jabatan Kepala PCO, Ingin Menepi ke Luar LapanganBaca Juga:
Partai Gelora Siapkan Relawan Trauma Healing Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke IndonesiaBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

18 Mei 2025 21:20
Pakar Unair Sebut Premanisme Muncul Akibat Kurangnya Lapangan Pekerjaan

18 Mei 2025 19:47
DKPP Surabaya Intensif Lakukan Pemeriksaan Penyakit Tersembunyi di Hewan Kurban

18 Mei 2025 17:57
Wardah Kenalkan Serum Khusus untuk Perbaiki Tekstur Kulit

18 Mei 2025 17:15
Fokus Kenyamanan Penumpang, Daop 8 Surabaya Perbaiki Infrastruktur Stasiun Gubeng

18 Mei 2025 16:27
Kampanye Agar Tak Malas Gerak, Universitas Ciputra Hadirkan Speed to Prevent Run

18 Mei 2025 11:20
Filosofi Rujak Uleg Menurut Yona Bagus Widyatmoko: Gambarkan Unity in Diversity

Trend Terkini

13 Mei 2025 16:47
Pertama! Wali Kota Madiun Maidi Sulap Bukit Sampah Jadi Destinasi Wisata Piramida Mesir

14 Mei 2025 22:00
Penertiban TikTokers di Jembatan Ampera: Antara Ketertiban dan Potensi Promosi Kota

18 Mei 2025 17:16
Car Free Day Diprotes, Kades Sekitar Stadion Kraksaan Tak Terima

15 Mei 2025 18:25
Dinas Dukcapil Sleman Pindah ke Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan

16 Mei 2025 21:01
Innalillahi, Mantan Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Tutup Usia
Trend Terkini

13 Mei 2025 16:47
Pertama! Wali Kota Madiun Maidi Sulap Bukit Sampah Jadi Destinasi Wisata Piramida Mesir

14 Mei 2025 22:00
Penertiban TikTokers di Jembatan Ampera: Antara Ketertiban dan Potensi Promosi Kota

18 Mei 2025 17:16
Car Free Day Diprotes, Kades Sekitar Stadion Kraksaan Tak Terima

15 Mei 2025 18:25
Dinas Dukcapil Sleman Pindah ke Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan

16 Mei 2025 21:01
Innalillahi, Mantan Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Tutup Usia

