Kunker Komisi D DPRD Jatim Bahas Kapal Tenggelam dan Pantau Proyek

Jurnalis: Heru Hartanto
Editor: Muhammad Faizin

18 Desember 2024 16:30 18 Des 2024 16:30

Thumbnail Kunker Komisi D DPRD Jatim Bahas Kapal Tenggelam dan Pantau Proyek Watermark Ketik
Dr. Agung dan Yoyok Mulyadi anggota Komisi D DPRD Provinsi Jawa Timur saat di wawancarai sejumlah wartawan, Rabu (18/12/2024) (Foto : Heru Hartanto/ketik.co.id)

KETIK, SITUBONDO – Komisi D DPRD Provinsi Jawa Timur didamping oleh Kepala Dinas Perhubungan Jawa Timur melakukan kunjungan kerja ke ASDP Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Rabu, 18 Desember 2024.

Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Timur ini dilakukan untuk membahas tentang tenggelamnya kapal Lorena Safari yang menewaskan 3 penumpangnya. “Agar tragedi kapal karam tidak terjadi kembali di perairan selat Madura, maka kita memberikan warning kepada pihak terkait,” Dr. Agung, anggota Komisi D DPRD Jatim dari Partai Demokrat.

Selain itu, kata Agung, Komisi D juga meninjau progres pembangunan pelebaran jalan dan pembangunan Dermaga di Pelabuhan Jangkar Situbondo.

“Progres pelebaran jalan menuju ke Pelabuhan Jangkar terlaksana dengan baik dan pembangunan Dermaga Pelabuhan Jangkar juga hampir selesai,” jelas Agung.

Agung menilai, pembangunan pelebaran jalan dan pembangunan dermaga Pelabuhan Jangkar, Situbondo sudah cukup baik. “Progres pembangunannya cukup baik dan Insya Allah sebelum Natura (Natal dan Tahun Baru) sudah selesai,” kata Agung.

Lebih lanjut, Agung mengatakan, terkait persiapan Natura, Komisi D DPRD Jawa Timur sudah mengintruksikan kepada pihak terkait dan atau mitra Komisi D agar melakukan upaya-upaya preventif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang akan merayakan Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025.

“Pihak Bina Marga Provinsi Jawa Timur harus segera melakukan penambalan jalan-jalan yang berlubang agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas yang disebab jalan berlubang itu,” ujar Agung.

Tak hanya itu yang disampaikan Agung, jauh-jauh hari Komisi D DPRd Jawa Timur telah mengintruksikan kepada mitra Komisi D agar melakukan pemetaan daerah rawan banjir, daerah rawan kecelakaan dan daerah rawan kejahatan dan lain sebagainya.

“Menghadapi Natura, DPRD Jawa Timur, khususnya Komisi D telah mengintruksikan kepada mitra kerja agar mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan pada perayaan Natura,” jelasnya.

Agung juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Jawa Timur yang akan merayakan Natura agar selalu waspada mengingat cuaca saat ini tidak menentu.

"Kami imbau kepada masyarakat agar selalu waspada jika akan bepergian merayakan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025,” pungkas Agung.

Sementara itu, H. Yoyok Mulyadi, politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa Situbondo menambahkan, Komisi D DPRD Jawa Timur punya kewajiban untuk mengkontrol terhadap pelaksanaan pembangunan pembangunan Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang ada di daerah kabupaten.

“Terkait masalah sosial yang mungkin bisa timbul saat pelaksanaan pekerjaan berlangsung, maka kita akan berkoordinasi dengan Inspektorat daerah setempat untuk mencarikan solusinya,” jelas Yoyok yang juga mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Situbondo (*)

Tombol Google News

Tags:

kunker Komisi D Jawa timur bahas kapal Karam dan Pantau proyek DPRD Jatin