Maju Sebagai Balon Bupati Simeulue, Mawardi Daftar ke NasDem dan Gerindra

Jurnalis: Helman Gusti Fandaya
Editor: Muhammad Faizin

7 Mei 2024 15:04 7 Mei 2024 15:04

Thumbnail Maju Sebagai Balon Bupati Simeulue, Mawardi Daftar ke NasDem dan Gerindra Watermark Ketik
Ketua DPD PAN Kabupaten Simeulue, H Mawardi saat mendaftar sebagai bakal calon bupati ke Partai Gerindra. (Helman Gusti Fandaya/Ketik.co.id)

KETIK, SIMEULUE – Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Simeulue, H. Mawardi mendaftarkan diri sekaligus ke dua partai sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Simeulue pada Pilkada Serentak tahun 2024.

H. Mawardi mendaftarkan dirinya langsung ke Partai NasDem dan Partai Gerindra pada Senin (6/5/2024) kemarin.

Kedatangan H. Mawardi beserta Tim Pemenangan BMW dan pengurus DPD PAN Simeulue di sekretariat Partai NasDem langsung disambut hangat oleh T. Fadillah Oesman dan pengurus harian Partai NasDem.

Saat dikonfirmasi, Sekretaris DPD Partai NasDem, T. Fadillah Oesman menyebut H. Mawardi mendaftar di NasDem sebagai Bakal Calon Bupati Simeulue pada periode 2024-2029. Setelah pendaftaran, selanjutnya panitia akan melakukan verifikasi berkas dan tim penjaringan melakukan survei tingkat elektabilitas sebagai bahan pertimbangan untuk direkomendasikan ke tingkat DPW dan DPP.

“Terima kasih kepada H. Mawardi yang telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Simeulue di Partai NasDem. Semua data-data administrasi yang dikumpulkan akan diverifikasi lebih lanjut untuk menjadi pertimbangan ketua DPD, DPW dan DPP NasDem” ujarnya, Selasa (7/5/2024).

Saat mandaftar di kantor DPD Partai NasDem, H. Mawardi yang juga anggota DPRK terpilih hasil Pemilu 2024 ini menyatakan siap mengikuti setiap tahapan dan persyaratan yang akan di lalui dan ditetapkan oleh DPD Partai NasDem untuk menjadi calon bupati Simeulue.

Foto Pendaftaran H Mawardi ke Partai NasDem. (Helman Gusti Fandaya/Ketik.co.id)Pendaftaran H Mawardi ke Partai NasDem. (Helman Gusti Fandaya/Ketik.co.id)

Politisi yang berhasil membawa PAN Simeulue berhasil meraih 3 kursi di DPRK Simeulue ini berharap agar nantinya DPD Partai NasDem bisa sejalan dengan dirinya untuk bersama membangun daerah Simeulue dengan mengusung dirinya sebagai calon bupati Simeulue.

“Saya sampaikan terima kasih kepada ketua dan seluruh pengurus DPD Partai NasDem yang sudah membuka pintu untuk kami, karena ini partai terbuka baik dari kader partai maupun dari luar untuk memberi dukungan kepada kami yang mau maju sebagai calon bupati pada Pilkada Kabupaten Simeulue tahun 2024,” ucapnya.

Daftar ke Partai Gerindra

Setelah selesai melakukan pendaftaran di kantor Partai NasDem, H. Mawardi bersama rombongan langsung menuju sekretariat DPC Gerindra Kabupaten Simeulue untuk melakukan pendaftaran sebagai calon bupati Simeulue. 

Di sekretariat DPC Gerindra, H. Mawardi, disambut langsung oleh Ketua DPC Gerindra, Amsarudin bersama jajaran panitia penjaringan dan langsung menerima berkas pendaftaran Mawardi sebagai calon bupati Simeulue.

Amsarudin mengucapkan terima kasih kepada Mawardi yang datang langsung untuk mendaftarkan diri menjadi calon Bupati Simeulue ke kantor Gerindra. 

“Kami hanya menerima pendaftaran, selanjutnya semua berkas bakal calon bupati yang telah mendaftar di Partai Gerindra akan diserahkan ke DPW Partai Gerindra Aceh untuk dilakukan verifikasi berkas dan survey elektabilitas para calon bupati,” terangnya.

H. Mawardi menyebutkan pendaftaran ke DPC Gerindra Kabupaten Simeulue ini sebagai langkah penegasan bahwa tekadnya sudah bulat untuk maju di Pilkada Kabupaten Simeulue November 2024 nanti.

“Kita sudah bertekad maju pada Pilkada Kabupaten Simeulue 2024 dan Insya Allah atas restu dari Allah SWT dan dukungan masyarakat Simeulue, saya optimis bisa mewujudkan apa yang sudah menjadi cita-cita dan harapan bersama yakni membawa kabupaten Simeulue ke arah yang lebih baik dan sejahtera,” pungkasnya.

Untuk diketahui, dari total 20 kursi di DPRK Simeulue, berdasarkan hasil Pemilu 2024, PAN meraih 3 kursi, NasDem 2 kursi dan Gerindra meraih 2 kursi. (*)

Tombol Google News

Tags:

politik Simeulue balon bupati Gerindra Nasdem pilkada serentak Pilkada 2024 PAN H. Mawardi