Malaysia Open 2025: Jonatan Christie Terjungkal di Babak Pertama

Jurnalis: Suyono
Editor: Mustopa

8 Januari 2025 14:27 8 Jan 2025 14:27

Thumbnail Malaysia Open 2025: Jonatan Christie Terjungkal di Babak Pertama Watermark Ketik
Jonatan Christie,tunggal putra Indonesia peringkat 3 dunia. (Foto: PBSI)

KETIK, JAKARTA – Jonatan ‘Jojo’ Christie terpaksa pulang lebih cepat setelah menelan kekalahan dari Toma Junior Popov melalui rubber game 8-21, 21-14, 24-26 pada gelaran Malaysia O

Jojo yang menyandang unggulan ketiga tidak mampu menghalau keperkasaan Popov dan kalah dalam pertarungan berdurasi 1 jam 21 menit. Duel tersebut berlangsung di Lapangan 1, Axiata Arena, pada Rabu 8 Januari 2025.

Kekalahan ini membuyarkan prediksi Jojo bakal sanggup maju ke final, mengingat beberapa lawan kuat mundur dari turnamen dan angkat kaki di hari pertama turnamen.

Pada awal gim sempat terjadi pertarungan ketat yang membuat skor sama 4-4. Kekuatan serangan Popov yang berhasil masuk, membuatnya makin melaju meninggalkan poin Jojo 4-7.

Popov yang bermain tenang semakin melaju sampai interval gim pertama. Kembali Jojo tertinggal 4-11.

Usai interval, Jojo masih sulit mengimbangi Popov. Pebulu tangkis peringkat 19 wakil Prancis tersebut mampu meraih 9 angka berturut-turut hingga game point, dan kemudian menutup gim pertama dengan kemenangan. Jojo kalah 8-21.

Memasuki game kedua, Jojo langsung menekan dan berhasil memimpin 5-2. Popov mencoba mengejar poin, namun Jojo tetap menjaga jarak hingga mengamankan interval gim ke-2 dengan 11 -7.

Berusaha bangkit usai interval. Popov berhasil mendekat menjadi 11-9, Jojo masih memimpin.

Popov sempat Kembali mendekat hingga 14-13, namun, Jojo Kembali melesat dan menutup gim dengan kemenangan 21-14 dan memaksa Popov untuk memainkan rubber game.

Di awal rubber game, Popov bermain sangat taktis. Serangan yang apik berhasil menjadikan poin demi poin untuknya, hingga jauh meninggalkan Jojo 1-8.

Jojo berusaha bangkit dan berhasil mengejar sampai menyamakan skor 9-9. Laga Kembali rapat, kejar mengejar angka terjadi hingga 13-13. Pertarungan yang ketat berlanjut di antara kedua pebulutangkis sampai skor sama 17-17.

Duel makin sengit di mendekati poin krusial hingga 19-18 untuk keunggulan Popov. Jojo berusaha merapat secara apik dan bisa membalikkan keadaan dengan meraih match point 20-19. Namun, Popov bisa memaksakan setting dengan skor 20-20.

Duel Kembali ketat setelah setting. Namun wajib diakui, permainan Popov kali ini lebih mumpuni dari Jojo. Jojo kalah 24-26.(*)

Tombol Google News

Tags:

malaysia open malaysia open 2025 BWF Jojo jonatan christie Toma Junior Popov Tunggal Putra