Ning Zahra Bicara Momen Paling Berkesan Saat Bertugas Jadi Finalis Ning Surabaya 2022

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Mustopa

17 September 2023 04:05 17 Sep 2023 04:05

Thumbnail Ning Zahra Bicara Momen Paling Berkesan Saat Bertugas Jadi Finalis Ning Surabaya 2022 Watermark Ketik
Ning Zahra Finalis Ning Surabaya 2022. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Mengikuti ajang duta wisata pemilihan Cak Ning Surabaya, rupanya membawa dampak besar bagi Az Zahra' Nur Basiliya Yasin atau yang akrab disapa Ning Zahra. Finalis Ning Surabaya tahun 2022 ini merasakan manfaat besar setelah mengikuti ajang yang dihelat sejak tahun 1981 tersebut.

"Saya bisa memiliki banyak keterampilan terutama public speaking dan keberanian untuk berbicara di depan banyak orang. Selain itu juga nambah teman atau relasi yang saling membangun," jelas Zahra, Sabtu (16/9/2023).

Menurut Zahra memang motivasi awal dirinya memutuskan untuk mengikuti ajang Cak Ning Surabaya adalah untuk mencari relasi. Namun seiring waktu, ia merasakan manfaat lain karena lingkungan di paguyuban Cak Ning Surabaya yang sangat positif.

Zahra juga berbicara tentang persiapannya kala itu. Ia mengaku tidak ada yang spesial dan hanya mengikuti tahapan demi tahapan hingga akhirnya terpilih menjadi salah satu grand finalis.

"Saya waktu itu gak ada persiapan khusus sih. Mengalir aja ikut setiap tahapan aja. Karena saya tau disini kita akan diajari oleh berbagai ilmu," tambahnya.

Wanita yang sedang menempuh pendidikan di bidang Culinary Business ini menuturkan salah satu tugas yang cukup berkesan selama menjabat adalah ketika mendapatkan tugas hadir di peresmian taman Mangrove di Gunung Anyar, Surabaya.

Ia bisa bertemu dengan banyak tokoh penting seperti gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan juga Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri.

"Saat bertugas di taman Mangrove itu salah satu yang berkesan sih. Saya bisa bertemu dengan ibu Megawati dan juga ibu Khofifah," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Cak Ning Surabaya Duta Wisata Ning Zahra ketrampilan Ilmu Relasi