Peduli Ketahanan Pangan, Polres dan Bhayangkari Bondowoso Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi

24 Februari 2025 20:40 24 Feb 2025 20:40

Thumbnail Peduli Ketahanan Pangan, Polres dan Bhayangkari Bondowoso Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi Watermark Ketik
Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono saat berfoto bersama usai launching Pekarangan Pangan Bergizi di Polsek Curahdami (Humas Polres Bondowoso for Ketik.co.id)

KETIK, BONDOWOSO – Polri secara resmi meluncurkan program "Pekarangan Pangan Bergizi". Lahirnya program ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan sekaligus meningkatkan gizi masyarakat. 

Program ini diluncurkan secara serentak di seluruh Polres di Indonesia melalui Zoom Meeting dan dibuka langsung oleh Ibu Kapolri, Ny Juliati Listyo Sigit, pada Senin (24/2/2025).

Di Polres Bondowoso, kegiatan launching ini berlangsung di Mapolsek Curahdami.

Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono menjelaskan bahwa program ini merupakan salah satu bentuk inovasi Polri dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. 

"Dengan adanya pemanfaatan pekarangan secara optimal, diharapkan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri dan berkelanjutan," jelasnya. 

Pria asal Pamekasan itu menegaskan program pekarangan langan lestari ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan nasional.  Tidak hanya berfokus pada ketersediaan bahan pangan tetapi juga pada peningkatan kualitas gizi masyarakat. 

Selain itu melalui program ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan untuk kebutuhan pangan mereka sendiri. 

Pantauan di lokasi, launching dilakukan dengan meninjau langsung budidaya tanaman toga, kebun jagung dan pertenakan bebek yang dikembangkan oleh anggota Polsek Curahdami. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bondowoso Polres Bondowoso Pekarangan Pangan Bergizi Kapolres Bondowoso AKBP Harto Agung Cahyono Polsek Curahdami Ibu Kapolri Ny Juliati Listyo Sigit Polri Bhayangkari