Pembangunan Gedung Baru Kejari Batu Telan Biaya Rp10 M

19 Februari 2025 18:35 19 Feb 2025 18:35

Thumbnail Pembangunan Gedung Baru Kejari Batu Telan Biaya Rp10 M Watermark Ketik
Ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kejaksaan Negeri Batu. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Pembangunan gedung kantor baru milik Kejari Batu menelan biaya Rp10 Miliar dan Rp2,9 Miliar untuk pengadaan interior serta fasilitas penunjang. Hal ini disampaikan Kajari Batu, Didik Adyotomo saat peresmian, Rabu, 19 Februari 2025.

Dikatakannya, dana pembangunan Kantor yang berada di Jalan Sultan Agung kelurahan Sisir Kecamatan/ Kota Batu tersebut bersumber dari dana hibah APBD Pemkot Batu tahun anggaran 2023.

"Pembiayaan untuk pembangunan kantor ini berasal dari APBD Kota Batu. Dan berbagai fasilitas tambahan dibangun, seperti ruang layanan dan ruang arsip," urainya Kajari Batu Didik Adyotomo.

Didik menjelaskan awalnya Kejari Batu menempati kantor lama dengan luas tanah 1209 m2 dan luas bangunan 631 m2. Setelah mendapatkan hibah, saat ini secara keseluruhan luas tanah Kejari Batu menjadi 1763 m2 dan luas bangunan 2078 m2.

Foto Kepala Kejaksaan Negeri Batu, Didik Adyotomo. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)Kepala Kejaksaan Negeri Batu, Didik Adyotomo. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

Kejari Batu jug mendapatkan hibah rumah dinas di kelurahan sisir Kecamatan Batu. Yang pembangunannya telah selesai. Saat ini dalam tahap pemeliharaan," tambahnya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Batu atas dukungan yang besar terhadap instansi penegak hukum. Dukung itu, katanya, menjadi simbol sinergitas antara Pemerintah Kota Batu dan Kejaksaan.

"Dengan kantor yang representatif, kami berharap dapat semakin meningkatkan semangat kerja dan pelayanan hukum bagi masyarakat kota Batu," urai Didik. (*)

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu Kejaksaan Negeri Batu gedung baru