Pemdes Sambiki Halmahera Selatan Salurkan BLT Tahap II 2024

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: Mustopa

11 Juli 2024 10:54 11 Jul 2024 10:54

Thumbnail Pemdes Sambiki Halmahera Selatan Salurkan BLT Tahap II 2024 Watermark Ketik
Haerudin Wahid, Kades Sambiki saat menyerahkan BLT kepada penerima manfaat (Foto: Khaerunnisa For Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Pemerintahan Desa (Pemdes) Sambiki Kecamatan Obi Kabupaten Halmahera Selatan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap II di Kantor Desa Sambiki pada Kamis (11/07/2024).

Pembagian BLT dipimpin langsung Kepala Desa Sambiki Haerudin Wahid, didampingi ketua dan anggota BPD. Hadir pula, Babinsa Desa Sambiki, perangkat desa, dan sejumlah warga.

BLT Desa Sambiki yang bersumber dari Dana Desa (DD) diberikan kepada 10 warga penerima manfaat dengan rincian Rp1.500.000 per orang, terhitung dari Agustus hingga Desember 2024.

Kades Sambiki Haerudin Wahid dalam kesempatan tersebut mengatakan, pemberian BLT kepada warga penerima manfaat sudah melalui verifikasi dan identifikasi.

Penerima manfaat menurut Haerudin, merupakan warga yang benar-benar berhak mendapatkan BLT.

"Penerima manfaat BLT ini sudah kita cek terkait syaratnya. Mereka berhak menerimanya karena memang sudah menjadi hak mereka," ucap Kades Haerudin.

Haerudin berharap BLT yang telah diberikan dapat dipergunakan sesuai kebutuhan dan kelangsungan hidup sehari-hari.

"Harapan kami, bantuan ini dapat dipergunakan sesuai kebutuhan. Terutama soal kebutuhan makan minum di rumah," kata Haerudin mengakhiri.(*)

Tombol Google News

Tags:

Penyaluran BLT Tahap 2 Desa Sambiki Pemerintah Desa Haerudin Wahid Kepala Desa BPD Sambiki