Perbasi Kabupaten Malang Sukses Gelar Bupati Cup 2025, Ini Daftar Juaranya

Jurnalis: Gumilang
Editor: M. Rifat

19 Februari 2025 10:45 19 Feb 2025 10:45

Thumbnail Perbasi Kabupaten Malang Sukses Gelar Bupati Cup 2025, Ini Daftar Juaranya Watermark Ketik
Pelindung Perbasi Kabupaten Malang Chusni Mubarok ketika menyerahkan hadiah juara pada ajang Bupati Cup. (Foto: Binar Gumilang/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Ajang Bupati Cup 2025 sukses digelar Perbasi Kabupaten Malang, 11-18 Februari 2025. Sebanyak 4 sekolah di Kabupaten Malang meraih juara 1 di masing-masing kategori pada ajang bergengsi yang diselenggarakan di GOR Kanjuruhan ini.

Sebanyak 4 sekolah yang meraih juara 1 yakni SMPN 2 Bantur (Kategori SMP Putri), SMPN 1 Turen (Kategori SMP Putra), SMAN 1 Gondanglegi (Kategori SMA Putri) dan SMAN Bululawang (Kategori SMA Putri).

Penganugerahan juara tersebut dilangsungkan, Selasa, 18 Februari 2025 malam. Hadir sekaligus menyerahkan apresiasi juara, Ketua Perbasi Kabupaten Malang Mawang Sukma Perdana.

Hadir pula dan turut menyerahkan hadiah, Pelindung Perbasi Kabupaten Malang sekaligus Anggota DPRD Jatim Chusni Mubarok dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang Alayk Mubarok.

Ketua Perbasi Kabupaten Malang Mawang Sukma Perdana mengatakan, antuasiasme peserta maupun sekolah yang mengikuti ajang Bupati Cup sangat tinggi.

"Kami tidak menyangka antusiasme warga basket di Kabupaten Malang luar biasa. Ini rekor sejarah dalam event basket di Kabupaten Malang ada 57 tim yang mengikuti baik SMP maupun SMA," ujar Mawang.

Foto Suasana keseruan pertandingan bola basket Bupati Malang Cup yang diselenggarakan Perbasi Kabupaten Malang. (Foto: Binar Gumilang/Ketika.co.id)Suasana keseruan pertandingan bola basket Bupati Malang Cup yang diselenggarakan Perbasi Kabupaten Malang. (Foto: Binar Gumilang/Ketika.co.id)

Lebih lanjut ia mengatakan, ini juga merupakan bagian dari pembinaan usia dini yang dilakukan Perbasi Kabupaten Malang. Terutama untuk menjaring potensi atlet bola basket di Kabupaten Malang yang memiliki kualitas.

"Salah satu adalah pembinaan untuk adik-adik kita sebagai salah satu wadah untuk berkembangnya bola basket di Kabupaten Malang," katanya.

Terlebih ia bilang ajang ini mendapat dukungan penuh dari Bupati dan dan Anggota DPRD Jatim Chusni Mubarok dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang Alayk Mubarok.

"Tentunya kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan kegiatan ini. Apalagi kami memiliki pelindung yakni Bapak Chusni Mubarok yang mendukung penuh kegiatan Perbasi," ungkapnya.

Sementara itu, Pelindung Perbasi Kabupaten Malang Chusni Mubarok mengatakan, untuk menyelenggarakan ajang bola basket di Kabupaten Malang sudah memiliki sarana yang representatif.

"Fasilitas bisa dilihat bersama GOR ini sangat representatif. Cuma bagaimana tidak digunakan maksimal. Nanti ini saya bersama teman-teman ini merupakan tantangan bagaimana GOR ini menjadi tempat mencetak prestasi-prestasi dan atlet bola basket," ungkapnya.

Chusni yang juga ketua Gerindra Kabupaten Malang ini mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan Bupati Cup 2025.

"Terima kasih kepada seluruh panitia penyelenggara pengurus harian Perbasi. Tentunya ini kerja keras bersama seluruh elemen termasuk sekolah - sekolah yang telah mengirimkan tim untuk mengikuti ajang ini," tuturnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bupati Cup Perbasi Kabupaten Malang Bola Basket Kabupaten Malang Gerindra Bupati Malang