Pimpinan Ponpes Al Islah Beri Sinyal Dukungan Pj Bupati Bondowoso Maju Pilkada

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: Gumilang

17 Juni 2024 13:30 17 Jun 2024 13:30

Thumbnail Pimpinan Ponpes Al Islah Beri Sinyal Dukungan Pj Bupati Bondowoso Maju Pilkada Watermark Ketik
Pimpinan Ponpes Al Islah, KH Thoha Yusuf Zakarian (baju coklat) saat duduk bersama dengan Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto (baju hitam) sesaat berbincang di Ponpesnya (Humas Prokopim for Ketik.co.id)

KETIK, BONDOWOSO – Dukungan terus mengalir deras untuk Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto agar maju di Pilkada 2024 yang sudah tinggal beberapa bulan lagi memasuki masa pendaftaran. 

Jika sebelumnya tiga partai yang tergabung di Koalisi Bismillah, yakni Gerindra, PKS, dan Demokrat menyampaikan akan memperjuangkan rekomendasi untuk Bambang Soekwanto ke DPP masing-masing. 

Kini, giliran Pondok Pesantren Al Islah Bondowoso yang memberikan sinyal dukungan pada Bambang Soekwanto maju Pilkada di wilayah tersebut.

Pimpinan Ponpes Al Islah, KH Thoha Yusuf Zakaria, mengatakan, pihaknya akan mendukung orang sholeh, baik dan yang mampu membawa Bondowoso ke depan jadi lebih baik di Pilkada 2024. 

Ditanya apakah dukungan yang dimaksud akan diberikan pada Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto yang berdiri di sebelah kirinya, putra almarhum KH Muhammad Maksum itu, dengan senyum mengatakan mudah-mudahan iya.

“Mudah-mudahan iya,” katanya. Ia menyebut apa yang dilakukannya saat memperkenalkan Pj Bupati Bambang Soekwanto pada masyarakat itu, merupakan doa agar beliau tetap sehat dan panjang umur, murah rizki dan diangkat derajatnya oleh Allah SWT. 

Sementara itu, Pj Bupati Bondowoso dikonfirmasi bersamaan, tak banyak berkomentar. Ia hanya berkata Bismillah. “Semoga ya, Bismillah,” katanya singkat.

Di lokasi yang sama, Ketua DPD Gerindra Bondowoso, Setya Budi, mengatakan, KH Toha Yusuf Zakaria sejak dulu memiliki hubungan yang sangat yang dekat dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto, atau pun adiknya Hashim Djojohadikusumo, begitu pun pimpinan Gerindra di pusat. 

Karena itulah, dirinya optimis rekomendasi Gerindra akan jatuh pada Bambang Soekwanto. Lebih-lebih, Kiai Thoha sendiri telah mendoakan Pj Bupati Bambang Soekwanto. 

“Tidak menutup kemungkinan bahwa nantinya akan terjadi mengusung Pak Pj. Insya Allah, doa (doa Kiai Thoha, red) ini mudah-mudahan. Bismillah,” katanya. 

Ia sendiri mengakui dukungan seluruh PAC Gerindra terhadap Bambang Soekwanto oleh pihaknya akan ditindaklanjuti ke Jatim dan DPP Gerindra. 

Menurutnya jika berbicara sinyal DPP Gerindra tentu akan tetap mempertimbangkan dinamika di bawah. Dan DPD Gerindra Bondowoso lebih memahami kondisi masyarakat di bawah. “Kami ini kan yang tahu masyarakat yang di bawah,” pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bondowoso #PonpesAlIslah #Pilkada2024 #PjBupatiBondowoso #BambangSoekwanto #KHThoaYusufZakaria #PimpinanPonpesAlIslah