Rasakan Camping Ceria di Gubug Marawati Pacet

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Marno

26 November 2023 22:02 26 Nov 2023 22:02

Thumbnail Rasakan Camping Ceria di Gubug Marawati Pacet Watermark Ketik
Salah satu tenda tempat menginap di Gubug Marawati, Minggu (26/11/2023). (Foto: Khaesar/ketik.co.id)

KETIK, MOJOKERTO – Gubuk Marawati di Dusun Sajen, Pacet Mojokerto menawarkan wisata liburan dengan konsep camping ceria.

Dengan menghadirkan tenda-tenda yang berjajar pinggir sungai menambah keasyikan berlibur di Pacet. Suasana pegunung serta udara dingin membuat masyarakat yang senang berlibur naik gunung akan lebih menarik.

Masrul Fajrin (35) warga Surabaya yang memilih berlibur ke Gubuk Marawati lantaran rindu dengan liburan dengan cara camping di atas gunung. Bersama keluarga dirinya ingin ajak anak-anaknya merasakan camping.

"Saya kangen camping d igunung ternyata di sini ada jadi saya pesan dari jauh-jauh hari untuk pesan tempat d isini," ucap Masrul Fadjrin, Minggu (26/11/2023).

Masrul senang lokasi dari Gubug Marawati dimana lokasi dekat dengan sungai. "Jadi semalam serasa seperti tenang karena dengan gemricik air dari sungai," bebernya.

Gubug Marawati  dipatok harga Rp 200 ribu per malam per tenda yang bisa diisi 3 orang. "Jadi prosesnya tidak bisa langsung datang dan menginap tapi pesan dulu karena orang yang ingin menginap juga banyak," beber Pemilik Gubug Marawati, Jumain. (*)

Tombol Google News

Tags:

Wisata Alam Gubug Marawati pacet Mojokerto camping ceria