Ratusan Petani dan Mahasiswa Demo Kejari Abdya, Tuntut Persoalan PT CA

Jurnalis: Muhammad Nasir
Editor: Cutbang Ampon

18 Juli 2024 11:01 18 Jul 2024 11:01

Thumbnail Ratusan Petani dan Mahasiswa Demo Kejari Abdya, Tuntut Persoalan PT CA Watermark Ketik
Ratusan massa aksi demo di depan Kantor Kejari Abdya terkait persoalan PT CA, Kamis (18/7/2024). (Muhammad Nasir/Ketik.co.id)

KETIK, ACEH BARAT DAYA – Ratusan petani bersama Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar demonstrasi di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Abdya, Jalan Bukit Hijau, Nomor 65 Blangpidie, Kamis (18/7/2024).

Mereka menyampaikan orasinya di depan kantor Kejari setempat. Aksi tersebut menuntut Kejari Abdya segera menyelesaikan kasus lahan perkebunan sawit PT Cemerlang Abadi atau PT CA.

Massa yang tergabung dari mahisiwa dan ratusan petani tersebut tampak melakukan orasinya di depan gerbang kejari setempat.

Ketua Pimpinan Cabang IMM Abdya, Muklisin mengaku, pihaknya sudah melakukan diskusi. Namun, hingga saat ini pihak Kejari enggan mengambil keputusan untuk menandatangani surat pernyataan sikap yang diajukan.

"Alasan pak Kejari tidak bisa menandatangani surat pertanyaan sikap, karena belum mengetahui permasalahan di PT CA," katanya.

Muklisin, mewakili ratusan massa yang hadir menegaskan bahwa, pihaknya bersama ratusan demonstrasi lainnya akan tetap melancarkan aksi, jika surat pernyataan sikap tersebut belum ditandatagani oleh Kejaksaan.

"Kami akan tetap di sini, sampai mendapatkan titik terang persoalan antara masyarakat dengan kejaksaan terkait kasus PT CA," tegasnya.

Hingga berita ini diturunkan, awak media belum berhasil mendapatkan informasi resmi dari pihak terkait, sementara ratusan para demontrasi masih menunggu kepastian dari Kejari Abdya terkait kasus PT CA. (*)

Tombol Google News

Tags:

Aksi Aceh Barat Daya abdya Aceh cemerlang abadi kejari abdya