Bukan Sekadar Imbauan, Inilah Pentingnya Memeriksakan Kesehatan Gigi 6 Bulan Sekali

Jurnalis: Husni Habib
Editor: M. Rifat

26 Juni 2024 17:29 26 Jun 2024 17:29

Thumbnail Bukan Sekadar Imbauan, Inilah Pentingnya Memeriksakan Kesehatan Gigi 6 Bulan Sekali Watermark Ketik
Ilustrasi menjaga kesehatan gigi. (Foto: Pexels)

KETIK, JAKARTA – Menjaga kesehatan gigi dan mulut merupakan hal penting yang sering kali dilupakan banyak orang. Menjaga kesehatan gigi dan mulut bukan hanya semata-mata untuk mencegah sakit gigi, tetapi juga untuk menjaga kesehatan dan kualitas hidup kita.

Seperti yang kita tau jika mulut dan gigi merupakan pintu awal sistem pencernaan kita, karena makanan masuk pertama kali lewat mulut dan kemudian gigi bertugas untuk melembutkan makanan sebelum memasuki kerongkongan.

Jika mulut dan gigi mengalami masalah, sistem pencernaan kita pun juga akan merasakan dampaknya. Oleh sebab itu penting untuk memeriksakan kesehatan gigi dan mulut kita setiap 6 bulan sekali.

drg. Kim Seong Seon, Dental Technician dan Pendiri Arirang Dental Clinic mengatakan banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan melakukan pemeriksaan gigi dan mulut secara rutin, karena hal ini berhubungan dengan kualitas hidup kita.

"Kalau Kesehatan gigi terganggu tentunya akan berdampak pada banyak hal di hidup kita. Jadi, jangan lupa untuk kontrol gigi minimal 6 bulan sekali, untuk menjaga kesehatan gigimu," jelas dokter Kim.

Menurut survei orang yang menjaga kesehatan gigi dan mulut secara rutin akan tampil lebih percaya diri karena memiliki gigi yang sehat.

Berikut tiga alasan kuat mengapa kamu harus rutin periksa gigi setiap enam bulan sekali:

1. Deteksi dini permasalahan gigi

Manfaat pertama yang bisa kamu dapatkan tentu saja dapat mengetahui permasalahan kesehatan gigi sejak dini. Dengan mengetahui permasalahan sejak dini, dokter gigi dapat segera melakukan pengobatan agar kerusakan tidak semakin menyebar. 

Dengan deteksi dini, penanganan bisa dilakukan lebih cepat dan efektif, sehingga kamu terhindar dari prosedur yang lebih rumit dan mahal di masa depan.

2. Membersihkan plak dan karang gigi

Saat kamu periksa ke dokter gigi setiap enam bulan, kamu akan mendapatkan pembersihan profesional yang bisa menghilangkan plak dan karang gigi. Pembersihan plak dan karang gigi ini hanya bisa dilakukan dengan dokter gigi karena ada beberapa bagian yang tidak bisa dijangkau hanya dengan sikat gigi.

3. Meningkatkan kesehatan mulut secara keseluruhan

Kesehatan mulut yang buruk tidak hanya mempengaruhi mulut, tetapi juga bisa berdampak pada kesehatan tubuh secara keseluruhan. Infeksi gusi, misalnya, bisa menyebabkan masalah serius seperti penyakit jantung, diabetes, dan komplikasi kehamilan. 

Dengan rutin memeriksakan gigi, dokter gigi bisa memastikan mulut kamu tetap sehat dan bebas dari infeksi. Selain itu, dokter gigi juga bisa memberikan saran tentang cara merawat gigi dan gusi dengan lebih baik di rumah, termasuk teknik menyikat gigi yang benar dan pemilihan produk perawatan gigi yang sesuai.(*)

Tombol Google News

Tags:

kesehatan gigi dan mulut Sistem Pencernaan dokter gigi Dokter Kim Seong Seon plak karang gigi