KETIK, SURABAYA – Rendang salah satu masakan khas Padang yang memang sangat melegenda dan bisa diterima dimana pun.
Namun pernah kah kamu merasakan Pizza dengan toping rendang? menu ini sekarang menjadi andalan dari Crown Prince Hotel Surabaya.
"Rendang memiliki cita rasa yang unik dan otentik sehingga tidak bisa diubah sama sekali, hal ini membuat kami mencoba dengan menu Pizza Rendang yang ternyata diterima di masyarakat," ucap Executive Chef Crown Prince Hotel, Arief Sriwidoko, Kamis (23/5/2024).
Arief menjelaskan pizza rendang memiliki cita rasa khas Indonesia yang identik dengam rempah yang cukup terasa. "Kami coba padupadankan dengan masakan Italia di sini Pizza dan respon masyarakat cukup bagus," ucapnya.
Pizza rendang padupadan masakan Indonesia dan Italia, Kamis (23/5/2024). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)
Arief mengaku tidak kesulitan untuk membuat pizza rendang lantaran cara pembuatan sama dengan membuat Pizza pada umumnya.
"Saos yang kami gunakan dengan menggunakan bumbu rendang ditambah toping khas pizza lengkap dengan keju mozarela diatasnya," bebernya.
Rasa khas bumbu rendang cukup nikmat jika dipadupadankan dengan toping seperti keju mozarela membuat rasa unik. Ditambah do yang merupakan roti pizza yang tipis membuat nikmat pizza rendang.
Chef memotong langsung pizza rendang di hadapan pelanggannya, Kamis (23/5/2024). Foto: Khaesar/Ketik.co.id)
Dibandrol dengan harga Rp110 ribu membuat menu pizza rendang bisa dinikmati siapapun. Hal ini yang dirasakan Ika Nuraini, salah satu pengunjung. Dia mengaku senang dengan rasa Pizza Rendang. Rasa khas bumbu rendang membuat warga Sidoarjo ini ketagihan.
"Unik dan lucu rasanya tapi tidak bikin enek, ditambah rasa rendang yang khas dan mozarela membuat senang sama Pizza Rendang," beber Ika. (*)