Divif 2 Kostrad Luncurkan Tempat Pengolahan Sampah Inovatif, Ubah Sampah Jadi Paving dan Batako

20 April 2025 20:53 20 Apr 2025 20:53

Thumbnail Divif 2 Kostrad Luncurkan Tempat Pengolahan Sampah Inovatif, Ubah Sampah Jadi Paving dan Batako Watermark Ketik
Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo dan Bupati Malang Sanusi meninjau Tempat Pengolahan Sampah Inovatif, Minggu, 20 April 2025. (Foto: Penerangan Divif 2 Kostrad)

KETIK, MALANG – Divisi Infanteri 2 Komando Strategis Angkatan Darat (Divif 2 Kostrad) turut berkontribusi dalam mendukung program zero waste melalui peluncuran Tempat Pengolahan Sampah Inovatif. Kegiatan ini dilaksanakan di Markas Divif 2 Kostrad, Singosari, Kabupaten Malang, pada Minggu, 20 April 2025.

Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo bersama Bupati Malang Sanusi meluncurkan Tempat Pengolahan Sampah Inovatif yang sekaligus bertujuan untuk mewujudkan zero emisi.

Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo menyampaikan bahwa proyek Tempat Pengolahan Sampah Inovatif ini telah rampung 100%. Inovasi ini bekerja dengan cara mengolah sampah menjadi bahan yang lebih bermanfaat, seperti paving blok dan batako yang dapat digunakan untuk pembangunan.

“Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama. Kami berharap program ini berjalan dengan baik dan menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan,” ujar Mayjen TNI Susilo.

Foto Peresmian Tempat Pengolahan Sampah Jadi Bahan Bangunan di Divisi 2 Kostrad. (Foto: Penerangan Divif 2 Kostrad)Peresmian Tempat Pengolahan Sampah Jadi Bahan Bangunan di Divisi 2 Kostrad, Minggu, 20 April 2025. (Foto: Penerangan Divif 2 Kostrad)

Berdasarkan data Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Malang, jumlah sampah tahun 2024 mencapai 1.204,30 ton per hari. Rata-rata 0,45 kg sampah per orang per hari. 

“Peningkatan populasi berkontribusi langsung terhadap peningkatan jumlah sampah. Sehingga, pengolahan yang efektif menjadi suatu kebutuhan yang mendesak,” jelasnya.

Dengan diresmikannya tempat pengolahan sampah ini, Divif 2 Kostrad bersama jajaran satuan menyatakan perang terhadap sampah. Tujuannya demi menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman bagi masyarakat Kabupaten Malang.

Bupati Malang Sanusi mengapresiasi inovasi tempat pengolahan sampah Divif 2 Kostrad.

“Atas nama Pemkab Malang saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan seluruh jajaran Divisi Infanteri 2 Kostrad. Karena telah memberikan atensinya terhadap pelestarian lingkungan di Kabupaten Malang melalui peresmian tempat pengolahan sampah ini,” ucapnya.

Ia mengatakan bahwa peresmian tempat pengolahan sampah ini merupakan wujud kolaborasi dan sinergi yang baik antara TNI dan Pemerintah.

“Sinergitas antara TNI dan Polri dengan pemerintah, merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan dari berbagai aspek kehidupan. Baik itu aspek sosial, ekonomi, budaya hingga keamanan NKRI,” tuturnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Divif 2 Kostrad Divisi 2 Kostrad Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Susilo Tempat Pengolahan Sampah Kabupaten Malang