DPRD Kabupaten Blitar Gelar Rapat Paripurna Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Blitar

Jurnalis: Favan Abu Ridho
Editor: Mustopa

4 Maret 2025 17:36 4 Mar 2025 17:36

Thumbnail DPRD Kabupaten Blitar Gelar Rapat Paripurna Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Blitar Watermark Ketik
DPRD Kabupaten Blitar saat Rapat Paripurna dalam rangka serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Blitar periode 2025-2030, Selasa 4 Maret 2025. (Foto: Favan/ketik.co.id)

KETIK, BLITAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar menggelar Rapat Paripurna dalam rangka serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Blitar periode 2025-2030.

Acara yang berlangsung di Graha Paripurna DPRD Kabupaten Blitar ini juga menjadi momentum bagi Bupati Blitar yang baru, Drs. H. Rijanto, M.M., untuk menyampaikan pidato perdananya, Selasa 4 Maret 2025.

Turut hadir dalam rapat tersebut Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono, A.KS., M.AP, yang mewakili Gubernur Jawa Timur, serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Jawa Timur.

Selain itu, tampak hadir pula jajaran Forkopimda Kabupaten Blitar, Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar, anggota DPRD, perwakilan KPU dan Bawaslu, camat, serta kepala desa.

Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, memimpin langsung jalannya rapat didampingi Wakil Ketua I M. Rifa’i, Wakil Ketua II Hj. Ratna Dewi N.S., S.S., S.H., M.Kn., dan Wakil Ketua III Susi Narulita KD, S.IP., M.AP.

Dalam sambutannya, Supriadi menegaskan bahwa serah terima jabatan ini merupakan kelanjutan dari proses pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Blitar yang telah dilakukan oleh Presiden Republik Indonesia di Istana Kepresidenan pada 20 Februari 2025.

“Atas nama Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Blitar, kami mengucapkan selamat kepada Drs. H. Rijanto, M.M., sebagai Bupati Blitar dan Beky Herdihansah sebagai Wakil Bupati Blitar. Semoga keduanya dapat menjalankan amanah ini dengan baik dan membawa Kabupaten Blitar ke arah yang lebih maju,” ujar Supriadi.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD dalam menyusun serta merealisasikan kebijakan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

“Kami berharap Bupati dan Wakil Bupati yang baru dapat berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk membangun Kabupaten Blitar agar semakin sejahtera, maju, dan berdaya saing,” tambahnya.

Dalam pidato perdananya sebagai Bupati Blitar periode 2025-2030, Drs. H. Rijanto, M.M., mengusung visi besar bertajuk “Kabupaten Blitar Berdaya dan Berjaya”.

“Visi ini lahir dari tekad kuat untuk mengembalikan kejayaan Kabupaten Blitar agar kembali kawentar, dikenal luas, dan mampu bersaing di berbagai tingkat, baik lokal, regional, nasional, hingga internasional,” ungkap Rijanto dalam pidatonya.

Untuk mencapai visi tersebut, pemerintah daerah menetapkan empat misi utama yang akan menjadi pilar dalam lima tahun kepemimpinan Rijanto dan Beky Herdihansah:

1. Membangun generasi muda berkualitas dengan menanamkan nilai-nilai akhlak, kesehatan jasmani dan rohani, serta pendidikan yang baik untuk menghadapi era Indonesia Emas.

2. Mewujudkan pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal, didukung oleh infrastruktur yang memadai, ramah lingkungan, dan mendukung kebutuhan masyarakat serta dunia usaha.

3. Meningkatkan kinerja birokrasi dan pelayanan publik berbasis elektronik guna menciptakan pemerintahan yang transparan, bebas korupsi, dan responsif terhadap aspirasi masyarakat.

4. Menjamin ketentraman, ketertiban, dan kebebasan beragama dalam kehidupan bermasyarakat, dengan pembangunan yang inklusif dan berkeadilan.

Menurut Rijanto, keempat misi tersebut menjadi fondasi yang akan dijalankan dengan komitmen tinggi agar masyarakat Blitar dapat merasakan dampak nyata dari kebijakan pemerintah daerah.

“Kami tidak hanya ingin membangun secara fisik, tetapi juga membangun karakter, budaya, dan kesejahteraan masyarakat. Kabupaten Blitar harus menjadi daerah yang tidak hanya maju, tetapi juga berdaya dan berjaya di berbagai sektor,” tegasnya.

Dengan kepemimpinan yang baru, harapan besar disematkan pada pemerintahan Rijanto dan Beky Herdihansah.

DPRD Kabupaten Blitar berharap bahwa program-program yang dijalankan dapat memberi dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi, kualitas pendidikan, dan kesejahteraan sosial di Kabupaten Blitar.

Supriadi, dalam penutupannya, menegaskan bahwa DPRD akan terus mengawal kebijakan pemerintah daerah agar tetap berpihak kepada masyarakat.

“Kami di DPRD siap bekerja sama dan memberikan dukungan penuh untuk kebijakan yang pro-rakyat. Harapan kami, Kabupaten Blitar ke depan dapat menjadi daerah yang semakin maju dan memberikan kesejahteraan bagi seluruh warganya,” tutupnya.

Dengan visi besar “Kabupaten Blitar Berdaya dan Berjaya,” kepemimpinan baru di Kabupaten Blitar diharapkan dapat membawa perubahan nyata dan memberikan harapan baru bagi seluruh masyarakat.(*)

Tombol Google News

Tags:

Blitar Kabupaten Blitar DPRD Serah terima jabatan Bupati