H. Lilur, Raja Tambang Jatim Siap Beraksi di Situbondo

Jurnalis: Adinda Octaviani
Editor: Heru Hartanto

26 Mei 2024 13:45 26 Mei 2024 13:45

Thumbnail H. Lilur, Raja Tambang Jatim Siap Beraksi di Situbondo Watermark Ketik
HRM. Khalilur R Abdullah Sahlawiy pemilik ribuan PT tambang di Jawa Timur maupun luar Jawa Timur, Minggu (26/05/2024) (Foto Adinda Oktaviani/ketik.co.id)

KETIK, SITUBONDO – HRM. Khalilur RT Abdullah Sahlawiy Raja Tambang Jawa Timur siap beraksi melakukan penambangan di kota kelahirannya Kabupaten Situbondo, Minggu (26/05/2024) 

"PT. Hajar Gunung Sampan dalam waktu dekat ini akan beroperasi melakukan penambangan di Desa Curahsuri, Kecamatan Jatibanteng, Kabupaten Situbondo," kata Haji Lilur panggilan akrab si Raja Tambang ini. 

Dalam waktu dekat ini, kata H. Lilur, PT Hajar Gunung Sampan siap beroperasi untuk melayani permintaan andesit pembangunan jalan Tol Probowangi. 

Lebih lanjut, pria asal Dusun Sokaan, Desa Trebungan, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo yang sudah malang milintang dalam dunia pertambangan di seluruh Indonesia ini mengatakan, ada 50 tambang resmi atau leggal miliknya akan segera beroperasi melayani permintaan pihak jalan Tol Probowangi maupun permintaan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

“Lokasi tambang PT Hajar Gunung Sampan yang berada di Desa Curahsuri, Kecamatan Jatibanteng, Kabupaten Situbondo seluas 96,64 hektar tersebut akan keluar ijinnya pada bulan Juni dan bulan Juli 2024 sudah mulai beroperasi melayani kebutuhan andesit untuk pembangunan jalan tol Probowangi,” tegas HRM. Khalilur R Abdullah Sahlawiy.

Lebih lanjut, Haji Lilur, panggilan akrab HRM. Khalilur R Abdullah Sahlawiy menjelaskan bahwa, pihaknya merintis dunia pertambangan di Indonesia sejak 7 tahun silam hingga saat ini memeliki tambang yang tersebar di Jawa Timur dan luar Jawa Timur.

“Awalnya saya ditertawakan ketika berbicara pertambangan, namun sekarang saya dikejar-kejar para kontraktor untuk meminta kerjasama dalam pembangunan jalan Tol Probowangi. Karena saya selalu di kejar-kejar oleh kontraktor tersebut, maka saya mengurus ijin tambang tersebut dan saat ini secara bertahap ijin resmi tersebut sudah selesai. Ijin pertama yang akan keluar pada bulan Juli 2024 yakni PT Hajar Gunung Sampan,” jelas H. Lilur.

Selanjutnya, kata H. Lilur akan terbit kembali 50 IUP Eksplorasi PT pertambangan di bawah naungan PT Tamami Graop. “Dengan terbitnya 50 IUP Eksplorasi PT pertambangan milik saya tersebut, maka bisa dipastikan kami siap mensuplay kebutuhan batu untuk pembangunan IKN di Kalimantan Timur,” ujarnya.

Oleh karena itu, sambung H. Lilur, kebutuhan galian C untuk pembangunan IKN dananya hingga ratusan triliun. “Untuk mencukupi kebutuhan galian C di IKN Kalimatan Timur yang akan di kirim dari Kabupaten Situbondo menggunakan kapal tongkang, Insya Allah saya akan membangun pelabuhan sendiri,” tegas pria asal Dusun Sokaan yang memiliki ribuan tambang di Jawa Timur maupun luar Jawa Timur.

Lebih lanjut, H. Lilur mengatakan, PT Tamami Graop mengajak wartawan untuk mengawasi pekerjaan-pekerjaan pertambangan tersebut. “Jika para wartawan mau bergabung dengan kami, maka harus bekerja secara profesional sebagai humas dan mengawasi pekerjaan pertambangan yang dilakukan PT Tamami Groap sesuai dengah kaidah-kaidah jurnalistik,” pungasnya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Raja tambang siap Beraksi Di Kabupaten situbondo Situbondo Terkini Berita Situbondo
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1