Helikopter Gudang Garam Mendarat Darurat di Jombang, Cuaca Buruk Jadi Pemicu

26 Mei 2025 14:50 26 Mei 2025 14:50

Thumbnail Helikopter Gudang Garam Mendarat Darurat di Jombang, Cuaca Buruk Jadi Pemicu
Tangkapan layar helikopter GG mendarat darurat di lapangan merah putih Ngoro, Kabupaten Jombang, Senin 26 Mei 2025. (Foto: Istimewa/ Dok Polsek Ngoro)

KETIK, JOMBANG – Sebuah helikopter milik perusahaan rokok Gudang Garam melakukan pendaratan darurat di Lapangan Merah Putih, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Senin, 26 Mei 2025 siang.

Pendaratan darurat helikopter milik Gudang Garam di Lapangan Ngoro, Kabupaten Jombang dilakukan akibat cuaca buruk yang mengganggu penerbangan.

Helikopter berjenis BK 117 D2 dengan registrasi PK-FGG itu mendarat sekitar pukul 11.05 WIB. Pesawat berwarna merah putih tersebut diawaki oleh Capt. Rony Harahap selaku pilot, dan Heri Kiswanto sebagai kopilot. Di dalam helikopter juga terdapat satu penumpang yang merupakan direksi dari Gudang Garam.

Kapolsek Ngoro bersama enam personel kepolisian serta dua anggota TNI diterjunkan ke lokasi untuk mengamankan area sekitar pendaratan. 

”Pendaratan dilakukan karena faktor cuaca. Seluruh kru dan penumpang dalam kondisi selamat,” kata Kapolsek Ngoro, Iptu Susila.

Usai mendarat, helikopter tetap dijaga hingga situasi benar-benar aman. Warga yang sempat berkumpul perlahan kembali ke aktivitas masing-masing. 

"Menurut keterangan, helikopter ini sedang dalam perjalanan dari Waru, Sidoarjo menuju Kediri, di dalamnya ada Pilot Co Pilot dan seorang direksi Gudang Garam," jelasnya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Helikopter Pendaftaran Darurat gudang garam