IM3 Platinum Resmi Dikenalkan di Kediri, Hadirkan Era Baru Layanan Pascabayar Sentuhan Premium

21 Februari 2025 20:21 21 Feb 2025 20:21

Thumbnail IM3 Platinum Resmi Dikenalkan di Kediri, Hadirkan Era Baru Layanan Pascabayar Sentuhan Premium Watermark Ketik
Indosat Ooredoo Hutchison memperkenalkan layanan pascabayar bernama IM3 Platinum dalam sebuah acara lomba jurnalistik yang digelar pada salah satu Cafe Kota Kediri, Jumat (21/2/2025). (Foto: Anis Firmansah/ ketik.co.id)

KETIK, KEDIRI – Indosat Ooredoo Hutchison memperkenalkan layanan pascabayar bernama IM3 Platinum dalam sebuah acara lomba jurnalistik yang digelar pada salah satu Cafe Kota Kediri, Jumat (21/2/2025).

Diketahui, IM3 Platinum merupakan transformasi atau wajah baru dari sebelumnya yang dikenal dengan IM3 Pascabayar.

Hadir dengan mengusung sentuhan premium dan eksklusif, IM3 Platinum bertransformasi mengusung konsep 'Simple, Next Level'.

IM3 Platinum juga didesain untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi masyarakat modern akan koneksi internet yang cepat dan stabil.

Dan dilengkapi dengan AI, memberikan pengalaman digital yang lebih cerdas, rekomendasi paket personal, hingga layanan pelanggan berbasis chatbot atau asisten virtual.

Fahd Yudhanegoro, EVP Head of Circle Java Indosat Ooredoo Hutchison menjelaskan Indosat memahami kebutuhan pelanggan Indonesia yang terus berkembang dalam kehidupan dan membutuhkan dukungan pelayanan premium, terutama dari sisi pelayanan dan jaringan telekomunikasi.

“Transformasi layanan pascabayar IM3 menjadi langkah strategis kami untuk menjawab kebutuhan telekomunikasi pelanggan secara personal. Pemanfaatan teknologi AI dan Automated Network Services pada IM3 Platinum memberikan kenyamanan lebih pada pelanggan. Hal ini sejalan dengan misi kami dalam menghadirkan layanan digital kelas dunia, menghubungkan dan memberdayakan seluruh masyarakat Indonesia,” kata Fahd. 

Fahd menyampaikan, dengan menggunakan layanan IM3 Platinum, pelanggan dapat merasakan pengalaman platinum yang simpel dan next level khususnya melalui Platinum Network dan layanan Platinum Assistance yang terintegrasi dengan teknologi dan human interest. 

Ia menyebut, IM3 Platinum menjadi bukti nyata bagaimana teknologi AI dapat meningkatkan pengalaman pelanggan dalam layanan pascabayar.

“Era baru pascabayar kini telah tiba, menghadirkan kemudahan, kecanggihan, dan kenyamanan dalam setiap aspek komunikasi digital. Berbagai inovasi ini menjadikan IM3 Platinum sebagai standar baru dalam layanan pascabayar di Indonesia, menghadirkan solusi telekomunikasi yang canggih, nyaman, dan eksklusif,” tutupnya.

Sementara itu, VP - Head of Retail Operation Indosat Ooredoo Hutchison, I Gusti Ngurah Sani menjelaskan, IM3 Platinum dengan Platinum Experience menghadirkan beberapa layanan utama.

Seperti Platinum Network, berupa akses prioritas untuk selalu terhubung dengan jaringan Indosat yang luas dan stabil, kuota besar tanpa khawatir kehabisan di tengah aktivitas penting, serta layanan pelanggan yang responsif.

“Juga dilengkapi dengan layanan Platinum Assistance yang terintegrasi dengan teknologi dan interaksi manusia. Mencatat panggilan pelanggan melalui call center 185 dalam waktu maksimal 30 detik,” tutupnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

kediri Indosat im3 premium iM3