Kasusnya Lagi Ramai, Ini Tanda-Tanda Pria yang Berpotensi Melakukan KDRT

Jurnalis: Husni Habib
Editor: M. Rifat

16 Januari 2023 07:36 16 Jan 2023 07:36

Thumbnail Kasusnya Lagi Ramai, Ini Tanda-Tanda Pria yang Berpotensi Melakukan KDRT Watermark Ketik
Ilustrasi KDRT (Foto: Pixabay )

KETIK, SURABAYA – Kasus mengenai kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) saat ini sering kali terjadi. Berdasarkan data Kementerian PPPA, jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan pada periode 1 Januari 2022 hingga 21 Februari 2022 tercatat sebanyak 1.411 kasus.

Sementara itu, sepanjang 2021 terdapat 10.247 kasus kekerasan terhadap perempuan yang dilaporkan dengan jumlah korban 10.368 orang.

Yang terbaru kasus KDRT menimpa artis Venna Melinda. Itu dilakukan oleh suaminya Ferry Irawan yang menyita perhatian publik.

Berkaca dari beberapa kasus KDRT yang ada, ini tentunya bisa menjadi pembelajaran bagi kita untuk lebih hati-hati dalam memilih pasangan. Usahakan untuk lebih bijak dalam mengerti dan memahami karakter pasangan. Ada beberapa tanda pria yang berpotensi melakukan KDRT yang bisa kita ketahui. 

Mengutip dari berbagai sumber, berikut adalah ulasannya.

1. Tumbuh dari lingkungan yang keras

Tanda pertama dari pria yang berpotensi melakukan KDRT adalah ia tumbuh dan berkembang di lingkungan yang keras. Lingkungan keras di sini adalah lingkungan di mana ada banyak kasus KDRT di dalamnya.

Pria yang masa kecilnya berkembang di lingkungan yang orang tua kerap melakukan KDRT khususnya kepada dirinya, ini memungkinkan dia melakukan hal sama saat dewasa.

2. Mudah terpancing emosi

Sebenarnya hal ini cukup mudah terlihat. Seorang pria yang mudah terpancing emosi dan marah adalah pria yang berpotensi melakukan KDRT. Sikap mudah emosi ini menunjukkan sikap keinginannnya ingin selalu dituruti.

Coba cari tahu lebih dalam mengenai karakternya. Sebelum melangkah ke hubungan yang lebih serius, cari tahu lebih baik sikapnya yang sebenarnya.

3. Ringan Tangan

Apabila pria yang sedang kamu dekati merupakan orang yang ringan tangan maka dia berpotensi besar melakukan KDRT. Ringan tangan di sini adalah suka memukul dan berlaku kasar ke sekitar. Pria ini sangat ringan tangan terhadap hewan peliharaan, anggota keluarga lain bahkan benda-benda di sekitarnya saat marah pun kecewa.

4. Mudah Cemburu

Sebenarnya cemburu tidaklah selalu buruk. Kecemburuan sendiri merupakan tanda cinta seseorang. Namun apabila kecemburuan itu terlalu besar maka seseorang akan berpotensi melakukan KDRT.

Rasa cemburu yang berlebihan adalah salah satu tanda bahwa pasangan, kurang bisa mengontrol emosi dan perasaannya dengan baik.

5. Manipulatif

Pria ini biasanya akan bersikap sangat romantis, bijak dan baik saat kamu mampu memabahagiakannya. Sebaliknya, saat kamu kurang bisa membahagiakannya, ia cenderung marah, emosi dan menuduhmu tidak menyayanginya seperti ia menyayangimu. Pria manipulatif sangat berbahaya dan penting untuk diwaspadai.(*)

Tombol Google News

Tags:

KDRT Rumah tangga Pria Emosi Cemburu Manipulatif
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1