Khofifah Tegaskan Tol Probowangi Termasuk PSN Dipertahankan

16 April 2025 19:54 16 Apr 2025 19:54

Thumbnail Khofifah Tegaskan Tol Probowangi Termasuk PSN Dipertahankan Watermark Ketik
Jasa Marga membuka jalan tol fungsional Probolinggo-Banyuwangi selama mudik Lebaran 2025. (Foto: Laman Jasa Marga)

KETIK, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan bahwa Jalan Tol Probowangi masih termasuk dalam proyek strategis nasional (PSN) yang dipertahankan sehingga mampu menyambungkan kota-kota besar di wilayah setempat.

“Tentu manfaat dari proyek pembangunan Tol Probowangi ini yaitu mempercepat akses dan konektivitas antarkota besar di Pulau Jawa,” ujarnya di Surabaya, Rabu, 16 April 2025.

Beberapa daerah yang terkoneksi dengan adanya Tol Probowangi ini antara lain Kota Surabaya, Malang, Probolinggo, Banyuwangi hingga Pelabuhan Merak di Banten.

Pembangunan jalan tol senilai Rp8,1 triliun tersebut bekerja sama dengan PT PP, Waskita Karya, serta WIKA.

Saat ini, kata Khofifah, paket atau seksi 3 yang menghubungkan Paiton dan Besuki sudah mencapai progres hingga 67 persen.

Sementara itu, Tol Probowangi memiliki 7 seksi yang rinciannya Seksi 1 menghubungkan Gending dan Kraksaan sepanjang 12,88 kilometer, Seksi 2 dari Kraksaan ke Paiton sepanjang 11,20 kilometer dan Seksi 3 dari Paiton ke Besuki sepanjang 25,60 kilometer.

Kemudian, Seksi 4 menghubungkan Besuki ke Situbondo panjangnya mencapai 43,30 kilometer, Seksi 5 yaitu Situbondo ke Asembagus sepanjang 16,76 kilometer dan Seksi 6 dari Asembagus ke Bajulmati sepanjang 37,45 kilometer.

Terakhir adalah Seksi 7 yakni menghubungkan Bajulmati ke Ketapang yang panjangnya mencapai 29,21 kilometer. (*)

Tombol Google News

Tags:

Jalan tol Tol Probowangi Pemprov Jatim Gubernur Jatim PSN Gubernur Khofifah