Lantik Arief Tyahyono PJ Sekda Jember, Ini Pesan Bupati

Editor: Shinta Miranda

14 Oktober 2022 14:04 14 Okt 2022 14:04

Thumbnail Lantik Arief Tyahyono PJ Sekda Jember, Ini Pesan Bupati Watermark Ketik
Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU., setelah melakukan pelantikan. (Foto: Kominfo Kab Jember) 

KETIK, JEMBER – Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU., melantik Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Arief Tyahyono sebagai Pj Sekda Kabupaten Jember di Pendopo Wahyawibawagraha, Jember pada Jumat (14/10/22). 

Dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Jember, serta para camat. 

Bupati Hendy menyatakan bahwa peran Sekda sangat dibutuhkan, mengingat politik tahun depan akan mengalami perubahan dan berbeda dari tahun sebelumnya.

"Kami perlu peran Pj Sekda termasuk setiap pejabat daerah, bahwa ASN harus berposisi netral," tuturnya. 

Dalam mengemban tugasnya untuk mengontrol ribuan ASN, Pj Sekda akan dibantu oleh OPD dan Forkopimda lainnya. 

Selain itu, Bupati Hendy juga menyampaikan kepada para kepala OPD untuk dapat segera bersinergi dengan Pj Sekda Jember yang baru. 

"Dengan adanya penyegaran, semoga bisa menambah speed up dan akselerasi. Apalagi posisi Pj Sekda merupakan posisi yang strategis," jelasnya. 

Kepada Pj Sekda, Bupati Hendy mengungkapkan bahwa masa kerja 2022 tinggal beberapa bulan menuju akhir tahun. Namun, masih banyak pekerjaan yang belum usai. 

"Butuh percepatan, kita harus meningkatkan PAD. Mohon digerakkan seluruh staf untuk bisa berkolaborasi dalam meningkatkan PAD," lanjutnya. 

Dengan adanya pelantikan ini, Bupati Hendy berpesan dan juga berharap untuk Pj Sekda Jember agar kedepannya dapat meningkatkan pembangunan Jember. 

"Semoga dengan adanya pelantikan ini, juga meningkatkan pembangunan di Kabupaten Jember," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bupati Jember Sekda Jember Pj Sekda Jember