KETIK, SURABAYA – Mantan Menteri Perdagangan M Lutfi mengacungi jempol untuk kegiatan Generasi Z Islami (GenZI) bertajuk Majelis Subuh GenZI (MSG) yang diadakan Masjid Nasional Al Akbar Surabaya (MAS) pada setiap bulan sekali dengan diikuti ribuan GenZ.
"Saya bangga dengan majelis subuh ini, yang memiliki tiga program yakni GenZI dakwah, GenZI digital, dan GenZI entrepreneur," katanya pada Minggu, (4/2/2024).
Lutfi menilai pengurus pengelola MAS sangat peduli dengan GenZI karena memiliki 3 program khusus untuk kalangan anak-anak muda.
"Tiga program itu menunjukkan pengurus Masjid Al Akbar Surabaya sangat peduli terhadap GenZI dalam tiga program penting yakni dakwah, digital, dan entrepreneur. Semoga program yang berawal dari hal-hal baik akan mendatangkan barokah," katanya.
Pengusaha muslim yang juga mantan Dubes di Jepang dan Amerika itu menyatakan tiga program GenZI di MAS itu akan dapat melahirkan kekuatan Indonesia yang berawal dari masjid.
"Kita melihat ketiga program itu dapat menjadi kekuatan ekonomi, politik/dakwah, dan digital, yang datangnya dari Masjid Al Akbar Surabaya untuk kekuatan Indonesia," katanya.
Sementara itu, pendakwah muda Ustazah Oki Setiana Dewi yang mengisi MSG edisi ke-8 di MAS itu menekankan pentingnya persatuan dan kebersamaan di kalangan generasi muda Islam, termasuk jamaah GenZI di MAS.
"Indonesia itu besar, Indonesia itu majemuk, maka kita akan menjadi besar dengan persatuan dan kebersamaan dengan mengaplikasikan perintah Al-Qur'an untuk menjaga lisan, bertutur yang baik," kata mantan pemeran utama dalam film "Ketika Cinta Bertasbih" itu.
Alumnus UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta itu menambahkan para the founding fathers telah mengamanatkan pentingnya persatuan untuk menjaga negara itu dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
"Kita juga memiliki sila persatuan dalam dasar negara Pancasila, sedangkan tokoh-tokoh Islam juga mengajarkan ukhuwah wathoniyah (persatuan dalam satu negara), ukhuwah Islamiyah (persatuan dalam agama Islam), dan ukhuwah basyariah (persatuan dalam warga/bangsa/masyarakat yang majemuk)," katanya.
Selain dakwah subuh, MSG di MAS juga mengadakan bazar entrepreneur di Taman Asmaul Husna MAS (timur masjid) dan Taman GenZI MAS yang merupakan binaan Bank Jatim dan BSI. (*)